Ada Peringatan Apa pada 22 Mei 2022? Berikut 3 Puisi Hari Keanekaragaman Hayati

21 Mei 2022, 09:46 WIB
Ilustrasi Bumi. Berikut contoh tiga puisi untuk memperingati Hari Keanekaragaman Hayati pada Minggu, 22 Mei 2022 besok. /pixabay/geralt

PR BEKASI - Hari Keanekaragaman Hayati akan diperingati pada besok, Minggu, 22 Mei 2022.

Peringatan Hari Keanekaragaman Hayati sebagai wujud meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang betapa beragamnya hayati di muka bumi ini.

Salah satu cara untuk memperingati Hari Keanekaragaman Hayati pada Minggu, 22 Mei 2022 adalah dengan mengunggah puisi.

Baca Juga: One Piece 1050, Alasan Shanks Merelakan Kekuatan Sun God Nika Terungkap, Salah Satunya Menghindari Bencana

Contoh puisi Hari Keanekaragaman Hayati pada 22 Mei 2022 ini terdapat dalam artikel berikut.

Ada 3 contoh puisi Hari Keanekaragaman Hayati yang sebelumnya juga pernah dimuat dalam artikel yang diterbitkan Kabar Lumajang dengan judul "3 Puisi untuk Hari Keaneragaman Hayati Sedunia 22 Mei yang Menyentuh Hati dan Penuh Makna,".

1. Keramahan Alam

Bila datang kenegriku
Kan disambut dengan alam yang hijau
Dengan gunung yang menjulang
Dan ombak yang berderai di lautan

Burung-burung akan bernyanyi
Bersiul-siul sepanjang pagi
Riangnya tiada pernah berhenti
Memuji robbul Izzati

Baca Juga: Kesaksian Warga Mengunjungi Tempat yang Diduga Sebagai Lokasi Asli KKN Desa Penari

Bila datang ke negeriku
Kan kau lihat sungai mengalir
Angin-angin bersemilir
Bunga mekar beribu-ribu.

2. Alam Tepian Pantai

Gelombang air menari-nari di tepian pantai
Menyapa pasir yang dimainkan bocah-bocah pantai
Gerombolan camar berterbangan di atas ombak
Berharap ikan segar tersambar diparuh-paruh mereka

Gelombang ombak tepian pantai mengusap kedua mata kaki
Terasa dingin meresa hingga ke relung dada
Ikan-ikan kecil genit menggigit telapak kaki
Menambah perasaan suka berada di alam indah ini

Baca Juga: Pasangan Romantis Berdasarkan Zodiak, Scorpio Membutuhkan Waktu untuk Terbuka

Kupandangi jauh di ufuk benang kemerahan
Terasa indah di pandang mata
Kurasa sinar mentari indah inilah
Yang menyatukan langit biru
Dan laut dengan hamparan luasnya

Ya Tuhan
Perkenankan kami untuk menikmati indah alam-Mu
Beberapa kali lagi
Sebelum raga berada di ujung lubang tanah
Perkenankan kami menjaga alam indah-Mu ini
Agar lestari hingga ke akhir masa.

3. Keindahan Alam Ini

Betapa indahnya negeri ini
Laut yang berombak ombak
Lereng yang bertingkat-tingkat
Angin berembus sepoi-sepoi

Baca Juga: Tes Kepribadian: Cari Tahu Hambatan dalam Hidupmu dari Pilihan Pintu Berikut

Berdiri aku di tepi pantai
Di bawah langit yang membentang
Merasakan negeri keindahan
Indonesia yang ku sayang

Indonesia Negeri Khatulistiwa
Beribu nikmat di dalamnya
Pemberian dari Tuhan Yang Esa
Agar bersyukur kita kepada-Nya.

Demikianlah kumpulan dari puisi untuk memeriahkan Hari Keaneragaman Hayati 22 Mei.***(Wahidha Turrohhmah/Kabar Lumajang)

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Kabar Lumajang

Tags

Terkini

Terpopuler