Cek Fakta: Beredar Narasi Peristiwa Kebakaran di Pesantren Al-Quran dan 28 Orang Meninggal

- 16 September 2020, 20:29 WIB
ilustrasi kebakaran.
ilustrasi kebakaran. /Instagram /Turn Back Hoax

PR BEKASI - Beredar unggahan artikel yang menginformasikan bahwa telah terjadi peristiwa kebakaran yang melanda Pesantren Al-Quran dan korban sebanyak 28 orang meninggal dunia yang terdiri dari santri dan guru.

Informasi ini disebarkan oleh pemilik akun Facebook dengan nama Maura Smitone pada 14 September 2020 dengan narasi yang bertuliskan:

"Breaking News: Pesantren AlQuran Terbakar, 28 Santri dan Guru Meninggal Dunia".

Baca Juga: Alibaba Luncurkan Pabrik Digital Dengan Konsep New Manufacturing

Narasi tersebut dilengkapi dengan sebuah foto potret kebakaran dan artikel dari situs berita Ikhtisar.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Turn Back Hoax, pada Rabu, 16 September 2020, klaim dengan titel breaking news peristiwa kebakaran di pondok pesantren dan jumlah korban yang diberitakan tersebut adalah klaim yang salah.

Berdasarkan penelusuran terkait dengan artikel yang diterbitkan oleh ihktisar.net, diketahui bahwa informasi yang terdapat di dalamnya merupakan gabungan dari dua peristiwa berbeda, yang terjadi bukan dalam waktu dekat ini.

Baca Juga: Simpan Stok Frozen Food, Ternyata Ini Manfaatnya yang Bisa Jadi Alternatif

Sementara penggunaan istilah "Breaking News" atau berita sela yang berarti terkini pada judul, menunjukkan atau dapat menggiring opini pembaca bahwa "Pesantren Alquran Terbakar 28 Santri Dan Guru Meninggal Dunia" adalah peristiwa yang baru saja terjadi.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x