Cara Mendapatkan BSU Rp1 Juta dari Kemnaker agar Segera Cair, Dana Masih Tersisa Rp1 Triliun Lagi

- 2 November 2021, 11:45 WIB
Cara Mendapatkan BSU Rp1 Juta dari Kemnaker, cek via Kemnaker.go.id.
Cara Mendapatkan BSU Rp1 Juta dari Kemnaker, cek via Kemnaker.go.id. /Instagram/@bank_indonesia

PR BEKASI – Bantuan sosial (bansos) berupa Subsidi Upah (BSU) masih terus diberikan kepada para pekerja dan buruh terdampak pandemi Covid-19.

Pemerintah memasang target penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) sebanyak 8.783.350 orang dengan daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) sebesar Rp8,7 triliun.

Namun dana BSU tersebut masih tersisa lebih dari Rp1 triliun.

Baca Juga: Cara Mudah Atasi Notifikasi 'Tidak Terdaftar' Penerima BSU BLT Subsidi Gaji di Situs Kemnaker

Maka dari itu pemerintah pun memutuskan memperluas cakupan penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU).

Yakni memperluas lokasi penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) dan penambahan jumlah penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU).

Hal tersebut disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam Konferensi Pers Evaluasi Program PC-PEN dan Optimalisasi Anggaran PEN 2021 secara daring di Jakarta, Selasa, 26 Oktober 2021.

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji BSU Rp1 Juta Tahap 3-5 Belum Kunjung Cair, Kemnaker Minta Penerima Bersabar

“Subsidi upah diperluas dari semula hanya diperuntukan untuk mereka yang dikenakan PPKM level 4 dan 3,” kata Menko Airlangga.

Airlangga mengatakan dengan sisa anggaran ini akan ada perluasan sebanyak 1,6 juta sasaran pekerja dan ini jumlah anggarannya sebesar Rp1,6 triliun.

Berdasarkan usulan Kementerian Ketenagakerjaan tidak ada perubahan dari kriteria penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU).

Baca Juga: BSU Tahap 1 dan 2 Sudah Cair, Segera Cek Rekening Sekarang

Untuk itu silahkan silahkan cek status penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) dari Kemnaker dengan cara ini.

Berikut Pikiranrakyat-Bekasi.com sajikan cara mendapatkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp1 juta dari Kemnaker yang dihimpun dari Instagram Kominfo pada Selasa, 2 November 2021.

Cara Mendapatkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp1 Juta dari Kemnaker

1. Buka website kemnaker.go.id

2. Melakukan pendaftaran akun dan aktivasi menggunakan kode OTP yang dikirimkan ke Nomor HP

Baca Juga: BSU BPJS Ketenagakerjaan Cair, Begini cara Cek Penerima melalui Website Resmi atau WhatsApp

3. Masuk ke dalam akun SobatKom.

4. Lengkapi foto Profil, tentang anda, status pernikahan, dan tipe lokasi

5. Cek status penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU)

Baca Juga: Segera Penuhi Syarat Penerima BSU dari Kemnaker, Dapatkan Bantuan hingga Rp1 Juta

Ketahui juga kriteria atau syarat penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp1 juta dari Kemnaker

Kriteria Calon Penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp1 Juta dari Kemnaker

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

Baca Juga: Tutup 31 Juli, Segera Aktivasi Rekening BSU Guru Honorer Rp1,8 Juta di info.gtk.kemdikbud.go.id

2. Peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan Juni 2021

3. Memiliki pendapatan maksimal Rp3,5 juta

4. Bekerja di wilayah PPKM level 4 dan level 4 yang ditetapkan pemerintah

Baca Juga: BSU Guru Honorer Rp1,8 Juta Segera Cair, Segera Aktivasi Rekening Sebelum 31 Juli 2021

5. Diutamakan untuk pekerja sektor industri barang konsumsi, transportasi, aneka industri, property dan real estate, perdagangan dan jasa.

Sebagai catatan bahwa data calon penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) berasal dari BPJS Ketenagakerjaan.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x