Sempat Optimis Bisa Bangkit dari Resesi, Kini Sri Mulyani sebut Pertumbuhan Ekonomi RI Bakal Negatif

- 22 September 2020, 16:31 WIB
Foto Sri Mulyani
Foto Sri Mulyani /pikiran-rakyat

 

PR BEKASI - Menteri Keuangan RI (Menkeu) Sri Mulyani memperkirakan bahwa negeri ini akan masuk ke dalam jurang resesi dalam waktu dekat.

Hal itu menyusul revisi proyeksi pertumbuhan ekonomi pada kuartal III 2020, akhir September mendatang.

Sri Mulyani mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III akan berada di kisaran minus 2.9 persen hingga 1.1 persen.

Baca Juga: Sepi Pengunjung saat Pandemi, Kebun Binatang Sapporo Lelang Celana Jeans Bekas Cakaran Singa

Angka ini terbilang lebih besar dibandingkan prediksi awalnya, yaitu minus 2.1 persen hingga 0 persen.

Keseluruhan pertumbuhan ekonomi hingga akhir tahun, diprediksi berada di kisaran minus 1.7 persen hingga minus 0.6 persen.

Sebelumnya, dugaan Sri Mulyani berada di kisaran minus 1.1 persen hingga positif 0.2 persen.

Baca Juga: Sambut Tanggal Gajian, Cek Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini Buat Kantong Lebih Hemat

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x