Spoiler One Piece: Berikut 6 Buah Iblis Mythical Zoan Terkuat, Milik Marco Membuatnya Tidak Bisa Mati?

30 Juli 2021, 10:29 WIB
Berikut spoiler One Piece mengenai enam buah iblis mythical zoan terkuat hingga saat ini. /Youtube/KAPTEN ANIME/

PR BEKASI - Dalam dunia One Piece, buah iblis tipe zoan adalah yang paling langka di antara jenis lainnya.

Buah iblis zoan dibagi menjadi tiga tipe, yaitu zoan biasa, ancient zoan atau hewan purba dan mythical zoan atau hewan mitologi.

Dalam pembahasan spoiler One Piece kali ini akan dijelaskan enam buah iblis mythical zoan terkuat yang diketahui sejauh ini.

Baca Juga: Link One Piece 1020: Nico Robin Ngamuk Usai Black Maria Ledek Sanji Pecundang Minta Tolong ke Perempuan

Berikut adalah daftar dari enam buah iblis mythical zoan beserta penggunanya di One Piece sebagaimana dirangkum Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Youtube KAPTEN ANIME.

6. Inu Inu no Mi model Kyubi

Catarina Devon adalah pemilik dari buah iblis ini. Dia merupakan bajak laut wanita paling berbahaya sepanjang sejarah bajak laut di dunia One Piece.

Dia pernah dikurung dalam penjara impel down level enam sebelum akhirnya dibebaskan oleh Kurohige dan menjadi kru bajak lautnya.

Setelah bergabung menjadi kru bajak laut Kurohige, Catarina Devon diketahui telah mengkonsumsi buah iblis Inu Inu no Mi model Kyubi yang merupakan salah satu buah iblis mythical zoan yang sangat langka.

Baca Juga: Spoiler One Piece: Usopp atau Zoro Wakil Kapten Bajak Laut Topi Jerami Luffy?

Dengan buah iblis ini dia mampu bertransformasi menjadi orang lain. Hampir mirip dengan kekuatan milik Bon Clay.

Namun kekuatan penuh dari buah iblis milik Devon ini masih belum diketahui higga saat ini.

Meski begitu jika dilihat dari sepak terjangnya, kekuatan buah iblis ini di tangan Devon tentu akan menjadi lawan yang berbahaya bagi kelompok Topi Jerami.

5. Tori Tori no Mi model Phoenix

Buah iblis ini adalah merupakan salah satu dari buah iblis mythical zoan terkuat dan paling unik yang pernah ada di dunia One Piece yang dimiliki oleh Marco.

Baca Juga: One Piece: Bukan Jinbei, Zoro dan Sanji Adalah 'Sayap' Sang Raja Bajak Laut Baru!

 

Walaupun buah iblis ini bertipe zoan, tetapi keunikan dari kekuatan burung Phoenix dipadukan dengan keterampilan Marco membuat penggunnya seperti memiliki kekuatan buah iblis tipe paramecia dan logia.

Kekuatan buah iblis ini membuat Marco dapat berubah menjadi seekor Phoenix dan api biru miliknya menyembuhkan luka pada tubuhnya dan juga orang lain.

Dengan kekuatan buah iblis Tori Tori no Mi ini, Marco dapat berubah menjadi burung Phoenix dan juga dapat menyembuhkan luka pada tubuhnya sendiri dan juga orang lain

Mantan komandan divisi pertama bajak laut Shirohige ini juga sangat terampil, dia dapat berubah ke mode hybrid Phoenix dengan bebas.

Baca Juga: Review Lengkap One Piece Chapter 1020: Yamato Tembak Kaido dengan Api Besar dari Mulutnya

Bahkan Marco dikatakan tidak bisa mati karena kemampuan penyembuhan yang sangat cepat dari api biru miliknya.

4. Hito Hito no Mi model Daibutsu

Sengoku sang Buddha adalah pengguna buah iblis ini. Dari julukannya saja sudah pasti dia ini sangatlah kuat.

Sengoku memakan buah iblis yang sama seperti Chopper tetapi perbedaannya adalah, dia memakan buah iblis dengan model Daibutsu yang sangat langka.

Buah iblis ini memungkinkan Sengoku berubah wujud menjadi patung emas Buddha raksasa dan memberikan kekuatan luar biasa kepadanya.

Baca Juga: Spoiler One Piece: Luffy Keluarkan Mode Tiger Man dalam Pertarungan Melawan Kaido Selanjutnya?


3. Hebi Hebi no Mi model Yamata no Orochi

Dari nama buah iblisnya saja pasti sudah diketahui siapa pemilik dari buah iblis ini, Orochi yang merupakan Shogun Wano Kuni yang sebentar lagi lengser adalah pemiliknya

Buah iblis mythical zoan ini dapat membuat penggunanya bisa berubah menjadi hybrid atau berubah sepenuhnya menjadi Yamata no Orochi, sebuah ular dalam mitologi Jepang yang memiliki delapan kepala.

Saat berubah menjadi ular berkepala delapan, Orochi bisa menggunakan seluruh kepalanya tersebut secara terpisah dan masing-masing dari kepalanya mampu untuk berbicara sendiri.

Sayangnya Orochi merupakan pengguna buah iblis mythical zoan yang sangat tidak terampil.

Baca Juga: Spoiler One Piece: Ternyata Gara-gara Luffy Kuma Dijadikan Budak oleh Tenryuubito

Hal ini dibuktikan bahwa sampai saat ini masih belum diperlihatkan kalau Orochi pernah menggunakan kekuatan buah iblisnya untuk bertarung. Dia malah menggunakannya untuk menakut-nakuti rakyatnya.

2. Inu Inu no Mi model Oguchi no Makami

Setelah manga One Piece chapter 1020 rilis, muncul informasi yang mengejutkan dari Kaido terkait buah iblis myhtical zoan yang sangat langka ini.

Buah iblis milik Yamato ini merupakan buah iblis mythical zoan yang membuatnya dapat berubah menjadi wujud serigala putih yang sangat cantik dengan api yang berada disekitar tubuhnya.

Menurut mitologi Jepang Oguchi no Makami merupakan patung serigala yang biasa terdapat di kuil-kuil Jepang yang dipercaya merupakan seekor serigala mitologi dengan kekuatan misterius untuk melindungi orang-orang dari berbagai kesialan.

Baca Juga: Adegannya di One Piece Episode 984 Viral, Zoro Telah Dikonfirmasi Memiliki Haoshoku Haki

Sepertinya dengan kekuatan buah iblisnya ini Yamato dapat menahan Kaido sedikit lebih lama sampai Luffy tiba untuk melawan Kaido kembali.

1. Uo Uo no Mi model Seiryu

Kaido merupakan pemakan buah iblis Uo Uo no Mi mode Seiryu, mythical zoan yang paling kuat sampai saat ini sehingga disebut sebagai makhluk terkuat di dunia One Piece.

Hal menarik dari buah iblis ini adalah Uo Uo no Mi sebenarnya merupakan jenis ikan atau makhluk air, namun wujud zoan Kaido malah berbentuk seekor naga raksasa.

Baca Juga: Spoiler One Piece: Ada Kaitannya dengan Luffy, Ternyata Ini Alasan Kaido Takut dengan Shanks

Buah iblis ini bisa dipastikan sangatlah langka dan Kaido pun sangat terampil dalam menggunakan kekuatannya.

Selain dapat berubah ke mode hybrid, Kaido juga dapat menyemburkan meriam api dari mulutnya.

Itulah enam buah iblis mythical zoan terkuat di dalam dunia One Piece.***

 

Editor: Ghiffary Zaka

Sumber: YouTube KAPTEN ANIME

Tags

Terkini

Terpopuler