Bocoran One Piece 1039: Penuhi Ikrar Zoro Jadi Raja Neraka, Dewa Kematian Tampakkan Wujudnya

29 Januari 2022, 18:58 WIB
Simak teori One Piece 1039, kemungkinan sosok yang muncul di hadapan Zoro. /Tangkapan layar YouTube/Real Gue Noe

PR BEKASI - Spoiler One Piece 1039 tengah dinantikan pembaca, karena kemungkinan akan membahas mengenai sosok yang mendekati Zoro.

Dalam chapter sebelumnya, sosok makhluk misterius tampak mendekati Zoro yang terbaring sekarat setelah kelelahan bertarung.

Penampakan wujud makhluk misterius tersebut membuat munculnya teori Zoro akan mati, apakah di One Piece 1039 Oda Sensei akan membuat sang pendekar ini tewas?

Di chapter kemarin, Chopper terlihat sudah kembali ke kondisi tubuhnya yang sedia kala dan dia langsung mengkhawatirkan Zoro.

Baca Juga: Lebih Dekat dengan Park Solomon, Sosok yang Curi Perhatian di Episode Awal All of Us Are Dead

Pasalnya, Chopper takut dengan keadaan si rambut hijau akibat dari efek samping obat ramuan suku Minks yang dikonsumsinya untuk meningkatkan stamina.

Sementara itu, di luar Onigashima, yang dikhawatirkan Chopper benar saja terjadi, Zoro tengah tergeletak dalam kondisi yang sudah tidak mampu bergerak.

Meskipun demikian Zoro masih terlihat sadar sepenuhnya, dalam kondisi yang tidak berdaya itu dia melihat sosok makhluk yang membawa sabit raksasa.

Dari tubuh yang mendekatinya itu terselimuti oleh aura aneh, dan sosok tersebut kemudian diketahui berwujud tengkorak hidup mirip dengan Grim Reaper.

Dewa Kematian ini bersiap-siap mengayunkan sabit raksasa yang dibawanya untuk menyerang Zoro.

Baca Juga: Viral Detik-detik Driver Ojol Tabrak Etalase Konter HP hingga Membuat Pegawai Teriak Histeris

Meskipun sangat singkat, tetapi adegan tersebut menuai banyak perhatian pembaca dan menimbulkan berbagai teori.

Apakah sosok Grim Reaper yang dilihat oleh Zoro ini benar-benar sesosok malaikat pencabut nyawa.

Atau juga seorang pengguna DF user dari pihak ketiga yang ingin memanfaatkan momen untuk menghabisi Zoro.

Teori lainnya, apa mungkin penampakan dari dewa kematian ini hanyalah sebuah halusinasi yang dialami oleh Zoro.

Dari ketiga kemungkinan yang muncul ini, sosok dewa kematian tersebut bisa jadi hanya sebuah halusinasi Zoro akibat efek samping ramuan suku Minks.

Baca Juga: Viral Detik-detik Driver Ojol Tabrak Etalase Konter HP hingga Membuat Pegawai Teriak Histeris

Pasalnya, ketika dia hendak disuntik oleh ramuan itu saja kondisi tubuhnya sudah babak belur dan kelelahan.

Karenanya, apabila efek samping dari ramuan suku Minks ini membuat rasa sakit yang dirasakannya bertambah dua kali lipat maka apa yang dialami Zoro seharusnya rasa sakit yang setara sakratul maut.

Sebab itu, wajar jika ternyata Zoro menjadi berhalusinasi melihat sosok malaikat maut yang telah siap menebasnya.

Namun, karena sebelumnya Zoro sudah mengikrarkan diri siap menjadi raja neraka, maka Zoro pasti akan mampu mengatasi malaikat maut tersebut.

Karena seorang malaikat maut sewajarnya bekerja untuk sang raja neraka, terlebih dia sempat menyatakan pada chapter 84 ketika melawan Tako Hachi.

Saat itu, Zoro yang menerima luka dari Mihawk dan masih merasa kesakitan harus melawan gurita bertangan enam tersebut.

Torehan luka Mihawk sangat dalam padanya dan membuat sang wakil kapten terkapar setelah melancarkan serangan pada Hachi.

Namun, pengguna tiga pedang ini bangkit dan mengatakan "Bahkan Dewa Kematian tidak akan bisa mengambil nyawaku. Ada seseorang yang harus kutemui sampai saat itu tiba".

Dari sini kemungkinan pada chapter One Piece 1039 akan semakin melihat perkembangan cerita selanjutnya.***

Editor: Nopsi Marga

Tags

Terkini

Terpopuler