Dorce Gamalama Meninggal Dunia, Erick Thohir hingga Profesor Zubairi Djoerban Sampaikan Duka Cita

16 Februari 2022, 10:27 WIB
Dorce Gamalama meninggal dunia. Erick Thohir ucapkan belasungkawa. /Twitter.com/@erickthohir

PR BEKASI – Artis senior, Dorce Gamalama meninggal hari ini, Rabu, 16 Februari 2022 sekitar pukul 19.30 WIB.

Dorce Gamalama meninggal dunia di Rumah sakit Simprug, Jakarta Selatan di usia yang ke-58.

Tidak sedikit dari para tokoh atau bahkan artis yang menyampaikan belangsungkawa atas meninggalnya Dorce Gamalama.

Sejumlah tokoh yang turut berduka atas kematian artis senior ini adalah Erick Thohir dan Profesor Zubairi Djoerban.

Baca Juga: Dorce Gamalama Meninggal Dunia Setelah Terpapar Covid-19, Mbah Mijan: Husnul Khotimah, Aamiin

Menteri Badan Usia Milik Negara (BUMN) itu menyampaikan kalau Indonesia saat ini telah kehilangan sosok Dorce Gamalama.

Innalillahi wa Inna Ilaihi Raji’un. Indonesia telah kehilangan sosok Bunda yang sangat disayangi. Turut berduka cita atas kepergian Bunda Dorce Gamalama,” ucapnya.

Erick Thohir yang mengunggah foto Dorce Gamalama ketika masih hidup namun sedang terbaring lemah di rumah sakit itu lantas tutur mendoakan kepergian sang artis senior.

Baca Juga: Dikenal Rendah Hati, 4 Zodiak Ini Jadi Bos Terbaik bagi Para Karyawan, Salah Satunya Libra

Semoga amal ibadahnya diterima di sisi-Nya. Aamiin,” tuturnya, dikutip dari akun Twitter miliknya dilansir Pikiranrakyat-Bekasi.com pada 16 Februari 2022.

Sementara itu, doa dan ucapan belangsungkawa untuk Dorce Gamalama juga disampaikan oleh Profesor Zubairi Djoerban

Turut berduka sedalam-dalamnya atas meninggalnya Dorce Gamalama, seorang pembawa acara, penyanyi, dan aktris legendaris. Belasungkawa saya untuk keluarga, teman dekat, kolega, dan semua orang yang mengenalnya,” ujarnya.

Tangkap Layar cuitan Profesor Zubairi. Twitter @ProfesorZubairi

Baca Juga: Pesan Terakhir Dorce Sebelum Meninggal Dunia Akibat Covid-19, Mandikan Saya Layaknya ..

Dorce Gamalama diketahui meninggal dunia akibat Covid-19.

Beberapa waktu lalu, ia sempat sakit dan kondisinya naik turun karena mengidap Demensia Alzheimer dan diabetes.

Sebelum meninggal dunia, Dorce perawatan intensif di rumah sakit.

Baca Juga: Dorce Gamalama Meninggal Akibat Covid-19, Sahabat Sedih Jenazah Tak Bisa Dibawa Pulang ke Rumah

Hingga kini, belum diketahui lokasi pemakaman dari Bunda Dorce sebutan untuk Dorce Gamalama.

Namun, sahabatnya, Hetty Sunjaya mengatakan bahwa kemungkinan Bunda Dorce akan dimakamkan hari ini juga.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Twitter @ProfesorZubairi Twitter @erickthohir

Tags

Terkini

Terpopuler