Rahasia One Piece 1041, Kekuatan Kelima Gorosei Terungkap, Salah Satunya Samurai Terkuat Wano

22 Februari 2022, 12:46 WIB
Pada One Piece 1041 terungkap kekuatan dari kelima Gorosei yang salah satunya merupakan pendekar pedang dari Wano. /Youtube Devil No Mi/

 

PR BEKASI - Sejak awal kemunculannya hingga One Piece 1041, Gorosei telah menimbulkan banyak tanda tanya terutama soal kekuatannya.

Bersumber dari fakta-fakta yang ada hingga One Piece 1041, kekuatan dari kelima Gorosei itu akhirnya terungkap.

Bahkan salah satu anggota Gorosei ternyata merupakan samurai dari Wano.

Berikut adalah rahasia One Piece 1041 yang dirangkum Pikiranrakyat-Bekasi.com.

Baca Juga: Bocoran One Piece 1041, 5 Nakama Luffy Usai Arc Wano, Marco The Phoenix Gabung Jadi Kru Topi Jerami

Sebagai pemilik jabtan tertinggi yang menjaga kestabilan dunia, Gorosei memiliki tampilan dengan otot kekar dan bekas luka di sekujur tubuhnya.

Melihat dari fisiknya saja sudah terbukti bahwa kelima tetua itu memiliki kekuatan tersembunyi.

Bahkan satu di antaranya diperlihatkan selalu memegang pedang tanpa pernah melepaskannya.

Dia adalah Gorosei dengan kepala gundul dan kacamata. Ia termasuk yang paling menarik dibandingkan dengan yang lainnya.

Baca Juga: One Piece 1041, Momonosuke Sebut Joy Boy Raja dari Kerajaan Kuno, Duel Luffy dan Kaido Terhenti

Selain karena hanya dia yang menggunakan pedang. Pedang itu diduga kuat merupakan Shodai Kitetsu yang termasuk ke dalam 12 pedang dengan kualitas terbaik di dunia.

Karena jika dilihat dari desain gagangya, itu sangat mirip dengan pedang kitetsu dari Zoro.

Namun ada yang lebih menarik lagi, yaitu pakaian yang digunakan Gorosei botak ini selalu berbeda dengan yang lainnya.

Dia selalu mengenakan pakaian putih di mana yang lainnya berwarna hitam.

Baca Juga: One Piece 1041, Zunisha Ternyata Adalah Robot Berbentuk Gajah Sekaligus Senjata Kuno Pluton

Gorosei gundul itu juga satu-satunya yang tidak mempunyai kumis atau jenggot di mukanya alias yang paling bersih.

Gaya berpakaiannya itu menunjukkan kalau dia adalah Samurai yang berasal dari Wano dan ia juga merupakan pemimpin dari Gorosei tersebut.

Hal tersebut jugalah yang membuat banyak pembaca berasumsi kalau Gorosei memiliki hidup yang abadi.

Karena 20 tahun yang lalu saat insiden Ohara, siluet wajah Gorosei diperlihatkan dan bentuk muka mereka tidak berubah sama sekali.

Baca Juga: Prediksi One Piece 1041, Akhir Pertarungan Luffy dengan Kaido dan Pertempuran di Onigashima

Padahal kita juga tahu bagaimana perubahan fisik akibat menua terjadi di cerita One Piece.

Seperti sengoku saja dalam dua tahun rambutnya sudah memutih dan kemudian Garp yang wajahnya banyak berubah.

Tapi bisa saja sebenarnya karena para Gorosei sudah sangat tua sehingga wajahnya tidak akan berubah begitu banyak.

Contohnya adalah dokter Kureha yang pada saat eksekusi Roger dan saat ini wajahnya tidak berbeda sama sekali.

Baca Juga: Rahasia One Piece 1041 Terungkap Bukan Joy Boy, Ternyata Im Sama yang Beri Hukuman ke Zunisha

Lantas apa sebenarnya kekuatan dari Gorosei tersebut? Karena jumlahnya ada lima orang maka ini akan menjadi ajang kekuatan dari masing-masing aspek.

Kita tahu beberapa hal yang cukup lumrah terjadi di One Piece seperti haki yang dimiliki oleh semua orang dan buah iblis yang telah dimunculkan di awal cerita.

Kemudian hampir 80 persen karakter di serial One Piece ini adalah pengguna senjata seperti Roger, Shanks, Rayleigh, Shirohige, Big Mom, Kaido, dan yang lain-lain.

Maka sejujurnya tidak aneh jika kelima orang dari para Gorosei ini mewakili yang terkuat dari hal-hal yang sudah disebutkan tadi.

Baca Juga: One Piece 1041, dr. Vegapunk dan Kurohige Simpan Rahasia Makan Dua Buah Iblis Tanpa Meledak

Satu orang adalah master Haki di tingkatan yang sangat luar biasa. Satunya lagi adalah pendekar pedang terkuat yaitu yang gundul berkaca mata.

Kemudian tiga yang lainnya adalah yang terkuat dari setiap jenis buah iblis dan ini akan pas dengan tiga klasifikasi dari buah iblis.

Maka ketiga Gorosei yang terakhir akan memiliki buah iblis paramecia, zoan, dan logia terkuat.

Demikianlah rahasia One Piece 1041 mengenai kelima tetua Gorosei.

Fakta-fakta soal kekuatan dari para Gorosei itu tentunya akan diungkapkan oleh Oda di One Piece 1041 atau chapter-chapter berikutnya.***

Editor: Ghiffary Zaka

Tags

Terkini

Terpopuler