One Piece 1049: Terungkap Alasan Kenapa Ayah Luffy Dragon Adalah Musuh Abadi Shanks

7 Mei 2022, 12:47 WIB
Berikut misteri One Piece 1049 terkait penyebab Dragon menjadi musuh bebuyutan Shanks. /Youtube Anime no Mi/

PR BEKASI - Terungkap di One Piece 1049 penyebab perseteruan yang terjadi antara Monkey D Dragon dan Akagami no Shanks.

Dari fakta yang ada hingga One Piece 1049, terdapat perbedaan prinsip yang menyebabkan Dragon menjadi musuh abadi Shanks.

Berikut adalah pembahasan One Piece 1049 mengenai penyebab Shanks sangat membenci ayah Luffy, Dragon.

Shanks diketahui adalah salah satu karakter paling populer dan misterius dalam cerita One Piece.

Baca Juga: Kejutan One Piece Film Red: Ternyata Pulau Pertemuan Luffy dan Uta Pernah Disinggung oleh Bellamy di Manga

Popularitas Shanks bahkan dimulai dari episode awal One Piece bersamaan dengan pengenalan karakter utama yaitu Luffy.

Kita juga mengetahui bahwa Shanks memberikan pengaruh besar terhadap beberapa karakter yang ada di serial One Piece.

Misalnya Garp sempat marah terhadap Shanks karena dianggap memberikan pengaruh buruk terhadap Luffy.

Di mana Shanks diketahui membuat Luffy semakin yakin untuk menjadi seorang bajak laut.

Baca Juga: Teori One Piece 1048: Shanks Akan Bertarung dengan Dragon di Wano

Sosok Shanks terakhir diperlihatkan di Arc Reverie di mana dia bertemu dengan lima Gorosei untuk membahas mengenai seorang bajak laut yang masih menjadi misteri sampai saat ini.

Pasalnya muncul beberapa spekulasi dari para fans yang menyatakan bahwa Shanks dipercaya sedang pergi menuju Wano.

Shanks pergi ke Wano tampaknya memang sangat masuk akal karena dia sendiri ini memiliki koneksi dengan wilayah Wano.

Seperti yang diketahui dalam kilas balik Oden, terungkap bahwa Oden pernah menjadi kru bajak laut Roger dan Shanks sendiri sangat mengenal sosok Kozuki Oden.

Baca Juga: One Piece 1049, Ternyata Arc Wano Mirip dengan Epos Ramayana, Luffy Kalahkan Kaido dengan Senjata

Di sisi lain Shanks sejauh ini kerap dianggap sebagai sosok penjaga perdamaian di dunia One Piece.

Hal ini terbukti dari beberapa petunjuk di mana Shanks sangat berupaya untuk meredam berbagai konflik yang ada atau bahkan yang akan terjadi.

Misalnya dia sempat datang ke kapal Shirohige untuk memintanya menghentikan langkah Ace mencari Kurohige.

Tampaknya dia sangat mengetahui bahwa hal tersebut justru akan berakibat buruk bagi banyak orang.

Baca Juga: One Piece 1049, Luffy Kalahkan Kaido dan Mengakhiri Penderitaan Selama 20 Tahun

Sayangnya Shirohige tidak mendengarkan apa yang diucapkan oleh Shanks.

Akibatnya sangatlah fatal, Ace kalah dari Kurohige dan dia harus dieksekusi di depan publik.

Bukan hanya itu, pada akhirnya Shirohige sendiri juga harus tewas dalam pertempuran puncak Marineford.

Jika saja Shirohige mendengarkan perkataan Shanks, mungkin tidak akan ada pertempuran besar yang terjadi dan baik Shirohige maupun Ace tidak akan tewas secara tragis.

Baca Juga: Kejutan One Piece 1049, Tato di Wajah Dragon Jadi Bukti Kalau Luffy Berasal dari Ras Lunaria

Kemudian kita juga mengetahui Shanks juga sempat mencegah Kaido untuk datang ke Marineford.

Jika kemudian Kaido dan King datang ke Marineford, situasi bisa dipastikan akan sangat luar biasa kacau.

Sehingga kehancuran yang dihadirkan pun akan jauh lebih besar dari apa yang diperlihatkan sebelumnya.

Namun seperti yang diucapkan oleh salah satu Gorosei bahwa keseimbangan memang tidak bisa dijaga untuk selamanya.

Baca Juga: One Piece 1048: Kaido Siap Gunakan Serangan Baru, Seberapa Kuat jika Dibandingkan dengan Milik Luffy?

Hal ini pun bisa dilihat di chapter kemarin di saat Gorosei berdiskusi pasca reverie. Situasi yang terjadi di dunia justru menjadi semakin kacau.

Kacaunya keseimbangan dunia bisa berakibat pada kehancuran yang mana hal ini menjadi sesuatu yang tidak diinginkan dan sangat dihindari oleh Shanks.

Namun berbicara mengenai kehancuran dan kacaunya keseimbangan, maka bisa dikatakan bahwa ada kemungkinan musuh terbesar dari Shanks adalah Dragon dan Pasukan Revolusi.

Seperti yang kita ketahui pasukan revolusi sendiri memiliki tujuan untuk membebaskan berbagai wilayah yang menjadi bagian dari Pemerintah Dunia.

Baca Juga: One Piece 1049, Kembali Berevolusi, Wujud Luffy Berubah Menjadi Bajrang

Hal tersebut tentunya akan mengganggu kestabilan dunia jika dilakukan secara terus-menerus.

Di chapter 96 Nami sempat membaca koran yang isinya adalah sebuah wilayah bernama Vira.

Wilayah tersebut mengalami pergolakan di mana terdapat kudeta besar-besaran yang dipercaya diakibatkan oleh Pasukan Revolusi.

Setelah hal tersebut kita kemudian diperlihatkan momen di mana Shanks dan krunya benar-benar dalam keadaan tegang dan marah.

Baca Juga: Misteri One Piece 1049, Terungkap Tujuan Sebenarnya Toki datang ke Wano dari Masa 800 Tahun yang Lalu

Bahkan Shanks pun mengatakan kepada Mihawk yang muncul di hadapannya bahwa dia sedang tidak mood untuk bertarung.

Kemarahan tersebut kemungkinan ada kaitanya dengan momen kudeta Dragon tersebut yang mana membuat keseimbangan dunia terganggu.

Sehingga Shanks dan Dragon bisa jadi adalah musuh abadi atau musuh alami.

Hal ini dikarenakan mereka memang memiliki dua prinsip yang berbeda dan berlawanan.

Baca Juga: One Piece 1049, Seperti Buah Iblis Nika, Topi Jerami Milik Luffy Ternyata Punya Kehendaknya Sendiri Juga

Shanks ingin dunia tetap damai sedangkan Pasukan Revolusi ingin semua bisa bebas yang mana hal itu memunculkan pergolakan dimana-mana.

Di sisi lain hal ini pun bisa menjadi petunjuk dari spekulasi yang cukup berkembang di kalangan fans akhir-akhir ini bahwa Shanks adalah bagian dari kaum Naga Langit.

Maka dapat disimpulkan bahwa pertarungan Shanks melawan Dragon mungkin saja akan terjadi.

Karena secara prinsip hingga One Piece 1049, baik Shanks ataupun Dragon sudah sangat berbeda dan berlawanan satu sama lain.***

Editor: Ghiffary Zaka

Tags

Terkini

Terpopuler