Hotma Sitompul Tuding Desiree Tarigan Curi Uang Rp10 M dan Barang Berharga Lainnya di Brankas

- 3 Mei 2021, 14:23 WIB
Desiree Tarigan membantah tudingan pencurian uang dan barang-barang berharga dari pihak Hotma Situmpul.
Desiree Tarigan membantah tudingan pencurian uang dan barang-barang berharga dari pihak Hotma Situmpul. /Kolase foto Instagram.com/@hotmasitompoelofficial/@mamitoko

Ia juga mengatakan bahwa dirinya tidak pernah sama sekali memegang surat-surat berharga seperti yang dituduhkan oleh pihak Hotma Sitompul.

“Dan katanya ada surat-surat berharga, enggak ada sama sekali, saya enggak pernah pegang surat-surat berharga apa-apa,” ucapnya.

Baca Juga: Jokowi dan Sejumlah Pejabat Hadiri Program Vaksinasi di Jakarta, Berharap Bisa Kurangi Penyebaran Covid-19

Lebih lanjut, kata Desiree Tarigan, mana mungkin dirinya bisa membuka brankas itu sedangkan Hotma Sitompul pemilik brankas itu bahkan tidak bisa membukanya.

“Kalau saya buka brankas dia masa saya bisa buka sedangkan dia enggak bisa, katanya enggak ada kunci,” ucapnya.

Dengan tudingan pencurian bahkan diancam dilaporkan oleh pihak Hotma Sitompul, Desiree Tarigan menduga kalau suaminya itu tidak ingin memberikan harta gono-gini kepadanya.

Baca Juga: Tampilkan Karakter Muslimah Menenggak Bir Saat Berbuka Puasa, Serial Netflix Ini Dikecam Komunitas Muslim

“Mereka kaya gitu mungkin karena enggak mau kasih saya gono-gini, itun-itungan gono-gini itu semua alat-alat rumah tangga, dapur segala macam itu lah gono-gininya,” ucapnya.

Selain itu, Desiree Tarigan pun mengungkapkan kalau dirinya tidak pernah dibuatkan surat-surat berharga atau memiliki surat berharga seperti deposito yang mengatasnamakan dirinya.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Intens Investigasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah