Tak Banyak Habiskan Waktu Bersama Rafathar, Raffi Ahmad Khawatir Tinggalkan Anaknya di Usia Muda

- 27 Juli 2021, 07:07 WIB
Raffi Ahmad ungkap kekhawatiran tinggalkan Rafathar di usia muda karena mengingat kepergian sang ayah.
Raffi Ahmad ungkap kekhawatiran tinggalkan Rafathar di usia muda karena mengingat kepergian sang ayah. /Instagram.com/ @raffinagita1717

Raffi Ahmad mengaku jika dirinya lupa kalau hari itu adalah hari kepergian sang ayah.

Raffi Ahmad bercerita jika sang ayah meninggal dunia di usia empat puluh tujuh atau empat puluh delapan dan hal itu membuat Raffi Ahmad memikirkan Rafathar.

Usia Rafathar yang akan segera memasuki enam tahun membuat Raffi Ahmad takut jika Rafathar akan kehilangan dirinya di usia yang sama dengan Raffi Ahmad ketika kehilangan sang ayah yaitu enam belas tahun.

"Terus gue liatin Rafathar, ya ampun umurnya ni anak agustus ini udah enam tahun, ya Allah gue langsung merinding kan, kalau Rafathar umurnya sekarang enam tahun berarti sepuluh tahun lagi usia gue empat puluh empat," ujar Raffi Ahmad.

Baca Juga: Raffi Ahmad Akui Pernah Positif Covid-19: Kemarin Gue Diam karena Ada yang Bilang Covid-19 Di-endorse

Apalagi di tengah pandemi seperti ini membuat Raffi Ahmad memiliki banyak kekhawatiran pada kesehatannya.

Raffi Ahmad mengungkapkan jika dirinya semakin memperhatikan pola makan karena Raffi Ahmad mengungkapkan jika keluarganya memiliki riwayat penyakit jantung dan kolesterol.

Raffi Ahmad yang mengalami kenaikan berat badan yang cukup signifikan membuat Raffi Ahmad mengurangi mengkonsumsi daging karena takut terkena kolesterol.

"Jadi keluarga gue itu turunan kolesterol dan jantung, jadi bokap gue itu meninggal tiba-tiba, ini tu bokap gue kayak nggak ada angin nggak ada hujan tiba-tiba meninggal," ujar Raffi Ahmad.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: YouTube Ivan Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x