Jang Ki Yong Akan Segera Jalankan Wajib Militer, Sederet Rekan Ucapkan Salam Perpisahan

- 23 Agustus 2021, 14:33 WIB
Jang Ki Yong dikonfirmasi akan segera menjalankan wajib militer sementara sederet rekan ucapkan salam perpisahan.
Jang Ki Yong dikonfirmasi akan segera menjalankan wajib militer sementara sederet rekan ucapkan salam perpisahan. /Soompi

 

PR BEKASI - Aktor Korea Selatan Jang Ki Yong dikonfirmasi akan masuk wajib militer dan rekan sesama artis memberikan dukungan untuk itu.

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Soompi pada Senin, 23 Agustus 2021, agensi Jang Ki Yong, YG Entertainment mengungkapkan bahwa Jang Ki Yong akan melakukan tugas wajib militer selama 2 tahun.

"Tolong beri semangat kepada Jang Ki Yong, yang akan melakukan tugas militernya dalam keadaan sehat," ungkap agensinya.

Terkait lokasi dan waktu wajib militer belum diungkapkan karena untuk membantu mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Model Korea Selatan Bersyukur Bebas dari Afghanistan Setelah Dengar Kabar Taliban: Ini Membuat Frustasi

Menjelang pendaftarannya, Jang Ki Yong mengunggah surat tulisan tangan di Instagramnya bersama dengan foto hitam putih dirinya dengan potongan rambut pendek barunya.

"Halo. Ini Jang Ki Yong. Saya dapat menghabiskan usia 20-an saya dengan bahagia berkat orang-orang yang telah mencintai dan mendukung saya sampai sekarang. Saya dengan tulus berterima kasih. Saya akan kembali dengan kuat dan sehat untuk (waktu) menakjubkan lainnya di usia 30-an. Terima kasih semuanya dan aku mencintaimu," katanya dalam akun Instagram @juanxkui.

Disisi lain, Kim Do Wan yang ikut membintangi drama My Roommate Is a Gumiho dengan Jang Ki Yong, juga memposting foto mereka berdua.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x