Alice in Borderland Season 2 Tayang Desember 2022, Serial Netflix yang Cocok Ditonton Penggemar Squid Game

- 11 November 2021, 17:56 WIB
Netflix umumkan Alice in Borderland season 2 akan tayang pada Desember 2022.
Netflix umumkan Alice in Borderland season 2 akan tayang pada Desember 2022. /Netflix

PR BEKASI - Serial Jepang, Alice in Borderland akan kembali dengan season 2.

Perilisan season 2 dari Alice in Borderland ini secara resmi diumumkan oleh Netflix.

Seperti yang diketahui, Alice in Borderland season 2 merupakan serial adaptasi live-action dari manga dengan judul yang sama karya Haro Aso.

Baca Juga: 5 Serial Mirip Squid Game Netflix, Salah Satunya Alice in Borderland

Netflix mengumumkan jadwal tayang perdana Alice in Borderland season 2 pada Desember 2022 mendatang.

Dalam season 2 ini, Alice in Borderland akan kembali dibintangi oleh Kento Yamazaki sebagai Ryohei Arisu.

Kento Yamazaki sebelumnya dikenal berkat perannya dalam sejumlah adaptasi live-action seperti Kingdom, Orange, JoJo's Bizarre Adventure, dan Your Lie in April.

Baca Juga: Manga Jepang One Piece Akan Di Jadikan Serial Live Action, Netflix Umumkan Pemainnya

Tao Tsuchiya berperan sebagai Yuzuha Usagi, sosok yang pernah membintangi live-action dari Rurouni Kenshin, Orange, Library Wars, dan Aozora Yell.

Selain itu, Shinsuke Sato didaulat kembali menduduki kursi sutradara untuk serial ini.

Sebelumnya, sutradara itu pernah menggarap adaptasi live-action Bleach, Kingdom, hingga Oblivion Island.

Baca Juga: Live Action One Piece Segera Dirilis Netflix, Berikut Daftar Pemainnya, Cocok kah?

Oleh karena itu, Shinsuke Sato akan kembali bertemu dengan Yamazaki, yang sebelumnya pernah diarahkannya dalam Kingdom.

Alice in Borderland season 1 tayang di Netflix pada Desember 2020, dan dapat disaksikan oleh penonton dari 190 negara.

Diketahui, live-action tersebut telah menjadi serial live-action yang paling banyak ditonton di Jepang pada tahun 2020.

Baca Juga: Selamat Tinggal AOT, Komik Attack On Titan Akan Diadaptasi dalam Live Action? Ini Bocorannya

Situs berita hiburan Variety melaporkan pada 2 November 2021, kesuksesan serial Squid Game membuat Alice in Borderland turut kecipratan penonton.

Season 1 merupakan karya orisinal live-action dari Jepang, dan mencatat jumlah penonton terbesar yang pernah ada.

Sedangkan season 2 akan tayang secara eksklusif di seluruh dunia pada Desember 2022.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: cinematoday.jp


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x