Gantikan Posisi Kim Seon Ho yang Sempat Terlibat Kontroversi, Na In Woo Bakal Bergabung di 1 Night 2 Days

Tayang: 25 Januari 2022, 12:58 WIB
Penulis: Nopsi Marga
Editor: Tim Patriot Bekasi
Na In Woo akan bergabung dengan acara 1 Night 2 Days menggantikan posisi Kim Seon Ho.
Na In Woo akan bergabung dengan acara 1 Night 2 Days menggantikan posisi Kim Seon Ho. /Instagram.com/@10042n00

PR BEKASI - Aktor Korea Selatan Kim Seon Ho beberapa waktu lalu sempat terjerat kontroversi terkait aborsi yang dilakukan mantan kekasihnya.

Akibat kontroversi tersebut, Kim Seon Ho harus kehilangan sejumlah kontrak dengan iklan dan juga acara yang telah disepakati.

Tak pelak Kim Seon Ho mengalami syok, dan saat ini tengah vakum dari dunia hiburan Korea Selatan untuk sementara waktu.

Banyak masyarakat yang kecewa dengan kontroversi tersebut, apalagi Kim Seon Ho disebut sangat sukses dalam membawakan acara variety show 1 Night, 2 Days.

Baca Juga: Piala Afrika 2022: Salah dan Mane Siap Berlaga, Naby Keita Pulang Lebih Cepat ke Liverpool

Kini acara tersebut hanya tersisah lima anggota tetap saja, dan tentunya penggemar acara 1 Night, 2 Days ikut merasa kehilangan.

Namun baru-baru ini KBS mengumumkan sosok pengganti Kim Seon Ho yang akan bergabung dengan 1 Night, 2 Days.

Melansir laman Allkpop, stasiun televisi KBS mengumumkan jika aktor Na In Woo akan menggantikan posisi Kim Seon Ho yang telah kosong.

"Penampilan aktor Na In Woo telah dikonfirmasi, dan dia akan bergabung dengan kami dalam kegiatan mulai sekarang," ujar perwakilan KBS pada Selasa, 25 Januari 2022.

Halaman:

Sumber: Allkpop


Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub