Rahasia One Piece 1038, Keistimewaan Shanks di Mata Pemerintah Dunia, Membuat Gorosei Tak Bisa Melawan

- 29 Januari 2022, 06:14 WIB
One Piece Chapter 1038, salah satu teori menyebut alasan Shanks istimewa di mata pemerintah dunia dan Gorosei tak bisa menolak.
One Piece Chapter 1038, salah satu teori menyebut alasan Shanks istimewa di mata pemerintah dunia dan Gorosei tak bisa menolak. /One Piece Fandom

Salah satu Gorosei mengatakan bahwa mereka menyisihkan waktu untuk bicara karena itu adalah dia, ini merupakan petunjuk posisi Shanks di mata Pemerintah Dunia.

Jadi sebenarnya siapa sosok Akagami no Shanks ini sebenarnya?

Baca Juga: Bertabur Bintang, IU hingga Ryu Jun Yeol Dikonfirmasi Bakal Tampil di Drama Money Game

Dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari The News Pocket, umur Yonkou tersebut sekarang ini adalah 39 tahun, dan 38 tahun lalu terjadi peristiwa yang menggemparkan dunia di Pulau Lembah Dewa atau God Valley.

Saat itu, Gol D Roger bergabung dengan Wakil Laksamana Angkatan Laut Monkey D. Grap untuk mengalahkan Rocks D. Xebec.

Xebec berencana untuk menyerang para bangsawan dunia di Lembah Dewa, teori menyatakan salah satu dari mereka meninggalkan seorang anak yaitu Shanks.

Baca Juga: Link Live Streaming Ikatan Cinta 28 Januari 2022: Sesali Sikap Irvan, Papa Surya Lakukan Ini

Namun, setelah kejadian dengan Xebec ini Pulau Lembah Dewa menghilang tanpa jejak, dan para bangsawan dunia sendiri melarikan diri.

Nah, anak yang ditinggalkan oleh bangsawan dunia tersebut dibawa oleh Roger dan dirawatnya sebagai putra sendiri hingga akhirnya menjadi kru kapal.

Selain itu, sebelum Roger dieksekusi oleh Pemerintah Dunia, dia meminta bicara kepada Garp dan mengatakan seorang anak tidak menanggung dosa orang tuanya.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: The News Pocket


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah