TV Akan Dijejali Tayangan Ulang Ramadan Selama Pandemi Corona, Pilihan Penonton Terbatas

- 7 April 2020, 11:38 WIB
ILUSTRASI menonton televisi.*
ILUSTRASI menonton televisi.* /PIXABAY/

Baca Juga: Betah di Rumah Lawan Corona, Cara Membuat Tampilan Kamar Seperti Kamar Hotel

Raam Punjabi mengatakan, tiga judul sinetron spesial Ramadan yang disiapkan rumah produksinya masih dalam tahap pengembangan skenario.

Stasiun televisi juga memaklumi bila konten yang mereka pesan tak kunjung rampung karena ini adalah keadaan kahar atau force majeure.

"Banyak yang produksinya tidak dilanjutkan, mau tidak mau, karena memang tidak mungkin," kata Dini Putri, Direktur Pemrograman dan Akuisisi RCTI.

Penayangan ulang

Jika sinetron religi tak bisa diselesaikan tepat waktu untuk ditayangkan selama Ramadan, stasiun TV akan memutar otak untuk menyajikan tayangan yang relevan dan menarik untuk penonton yang sebagian besar berdiam di rumah.

Mereka harus memanfaatkan stok tayangan yang sudah dimiliki untuk diolah jadi konten Ramadan.

"Pilihan paling dekat rerun, atau episode spesial berisi adegan kompilasi, atau kalau masih panjang bisa jadi ke judul kedua," ujar Dini.

Baca Juga: Betah di Rumah Lawan Corona, Tips Belanja Makanan yang Efektif dan Sehat

Rerun atau menayangkan kembali tayangan lama menjadi salah satu alternatif yang dipertimbangkan, terutama untuk judul-judul populer.

Halaman:

Editor: Yusuf Wijanarko

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x