Mbah Mijan Akui Sudah Dipanggil 'Mbah' sejak Usia 10 Tahun: Itu Bukan Nama Branding

- 24 Februari 2022, 14:58 WIB
Mbah Mijan mengaku sudah dipanggil 'Mbah' sejak usia 10 tahun.
Mbah Mijan mengaku sudah dipanggil 'Mbah' sejak usia 10 tahun. /Tangkapan layar YouTube TonightShowNet

PR BEKASI - Praktisi supranatural, Mbah Mijan, menceritakan awal mulai dirinya dipanggil 'Mbah' meski memiliki umur yang terbilang muda.

Mbah Mijan mengatakan bahwa dirinya sudah dipanggil 'Mbah' sejak usia 10 tahun dan itu memang nama aslinya.

Hal itu disampaikan Mbah Mijan saat menjadi bintang tamu di acara 'Tonight Show' yang tayang pada Rabu, 24 Februari 2022.

"Pemberian kakek, nama estafet. Ini beneran, nama aslinya Mbah, ya Samijan," kata Mbah Mijan.

Baca Juga: Drama Ikatan Cinta 24 Februari 2022, Andin Lakukan Ini agar Reyna Tak Hilang Lagi

Mbah Mijan menceritakan bahwa kakeknya memberikan nama Samijan yang merupakan nama guru dari kakeknya.

"Samijan itu nama gurunya kakek, diestafetkan. Ketika ada cucunya lahir, dikasih nama (yaitu) nama guru kakek," ujar Mbah Mijan.

Lebih lanjut, Mbah Mijan menuturkan bahwa dulu kakeknya adalah seorang ahli patah tulang.

Menurutnya, dulu kakeknya itu sering melarang para kliennya memanggil dirinya dengan panggilan seperti ke anak kecil.

Baca Juga: Vladimir Putin Tabuh Genderang Perang, Bom Meledak di Berbagai Wilayah Ukraina

"Dulu ketika Mbah bantu kakek pengobatan, kakek kan ahli patah tulang, dari (saya) usia 10 tahun kelas 5 SD," kata Mbah Mijan.

"Jadi setiap ada klien yang datang, "Kamu gak boleh panggil Dek, Dek, Dek.', 'Loh kenapa Kung? Ini nama guruku'," ucapnya.

Oleh karena itu, sejak usia 10 tahun, Mbah Mijan mengaku sudah terbiasa dipanggil 'Mbah' oleh orang-orang di sekitarnya.

"Padahal saya masih kecil, usia 10 tahun (saya) sudah dipanggil Mbah.

Baca Juga: Pembahasan Lengkap One Piece Chapter 1041, Kaido Menangis Usai Mengetahui Big Mom Kalah

"Jadi Mbah Mijan itu bukan nama branding ganti dari nama, gak kayak gitu," tuturnya, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari kanal YouTube TonightShowNet, Kamis, 24 Februari 2022.

Kemudian Mbah Mijan mengatakan bahwa sejak kecil dirinya dibiasakan dipanggil Mbah agar kelak dirinya bisa tumbuh seperti guru kakeknya.

"Kakek itu menginginkan cucunya itu seperti gurunya, dan memang benar akhirnya," kata Mbah Mijan.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: YouTube TonightShowNet


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x