Misteri One Piece, Gomu Gomu No Mi Tipe Zoan Mitos Model Hanuman, Alasan Luffy Berbahaya Bagi Pemerintah Dunia

- 6 Maret 2022, 11:01 WIB
Mister One Piece.
Mister One Piece. /CBR

Kemampuan Luffy sendiri meniru semua aspek kekuatan Hanuman ini, yang aneh mengingat satu-satunya kekuatan Luffy yang sebenarnya terbuat dari karet.

Gear 3 dan 4 juga mempengaruhi bentuk, ukuran, dan kemungkinan berat dari tubuh Luffy, dan dia juga mempunyai tingkat kekebalan tertentu terhadap api karena mampu menyalakan api di lengannya dengan serangan Red Hawk dan Red Roc, ditambah menahan Boro Breath Kaido.

Baca Juga: Ikatan Cinta 6 Maret 2022: Kedatangan Nino Tak Diharapkan, Papa Surya Beri Tamparan Keras kepada Menantunya

Tubuh Topi Jerami juga sangat kuat, secara alami dia dapat membuatnya menjadi lebih kuat dan kebal terhadap listrik.

Meskipun tidak ada dalam legenda Hanuman yang menyatakan bahwa tubuhnya berubah menjadi karet, tubuh Luffy mungkin menjadi seperti itu sebagai cara untuk memberinya kekebalan terhadap petir.

Beberapa kemampuan lain yang diberikan kepada Hanuman oleh dewa-dewa lain sebenarnya sangat mengingatkan pada kekuatan Haki Luffy atau sifatnya. Kemampuan Hanuman untuk mengetahui keinginan seseorang tampaknya sangat mirip dengan Observasi Haki.

Baca Juga: 3 Zodiak Jalani Minggu Hebat pada 7-13 Maret 2022: Sagitarius Berhasil Lepas dari Belenggu Masa Lalu

Haki Penakluknya juga sangat mirip dengan kekuatan Hanuman, yang memiliki kekuasaan atas semua ciptaan serta dapat memenangkan dan menaklukkan siapa pun.

Selain kekuatan dan sifat Hanuman yang sangat cocok dengan Luffy sehingga membantu mengklaim teori ini. Sosok dari Dewa Kera ini juga dikenal sebagai Dewa Kebijaksanaan, Kekuatan, Keberanian, Pengabdian, dan Disiplin Diri.

Dia adalah anak monyet putra dewa angin serta makhluk yang mewakili perlawanan terhadap penganiayaan. Luffy sendiri sebagai anak dari Dragon, yang disinyalir memiliki kekuatan berhubungan dengan angin.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: CBR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x