Mengenal Yuri Briar, Karakter Baru di Keluarga Spy x Family yang Masih Disembunyikan

- 18 April 2022, 16:10 WIB
Ada karakter baru dalam Spy x Family.
Ada karakter baru dalam Spy x Family. /Via Dualshockers/

PR BEKASI - Di dalam artikel ini anda akan dikenalkan lebih jauh dengan karakter baru pada anime Spy x Family yaitu Yuri Briar.

Sebelum itu, perlu diketahui bahwa Spy x Family merupakan anime yang diadaptasi dari manga populer di Jepang karya Tatsuya Endo dan diproduksi oleh Wit Studio dan Cloverworks.

Spy x Family mengisahkan seorang mata-mata yang memiliki nama samaran Twilight.

Baca Juga: Spy X Family Episode 3, Pendekatan Keluarga Imitasi Mata-mata dan Pembunuh Bayaran

Twilight memiliki misi untuk memata-matai seseorang bernama Donovan.

Untuk melancarkan misinya, ia dengan sengaja membentuk sebuah keluarga palsu.

Seperti yang diketahui dalam Spy x Family episode 1 yang telah rilis, Twilight mengadopsi seorang anak bernama Anya.

Baca Juga: One Piece Live Action East Blue Saga: Tanggal Rilis, Plot, dan Pemain

Anya merupakan anak yang memiliki kemampuan telepati.

Sementara dalam episode 2, Twilight juga menemukan seorang wanita bernama Yor yang sengaja ia cari untuk menjadi istri palsunya.

Dalam episode yang telah rilis, Twilight tak mengetahui jika Yor ialah seorang pembunuh bayaran.

Begitupun Yor yang tak mengetahui jika Twilight merupakan seoarang agen mata-mata.

Baca Juga: Baca Manga Spy X Family Chapter 62 Part 1 dan 2 Bahasa Indonesia, Sudah Rilis Hari Ini

Usai Twilight bertemu dengan Yor dan Anya, ia mengubah namanya menjadi Loid Forger.

Mereka bertiga sepakat untuk membentuk keluarga palsu dengan status ayah, ibu, dan anak.

Di dalam episode kedua yang telah rilis pada 16 April 2022 lalu, penonton juga dikenalkan dengan sosok baru bernama Yuri Briar.

Lantas, siapakah Yuri Briar dalam keluarga Spy x Family?

Baca Juga: One Piece 1047 Spoiler Reddit, Orochi Bangkit Kembali, Pemerintah Dunia Tangkap Big Mom

Bagaimanakah karaketernya?

Simak penjelasannya berikut ini yang telah dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari laman dual shockers.

Yuri Briar dikenalkan pertama kali dalam episode kedua bersama Kakaknya, Yor.

Berbeda dengan Yor yang sering muncul dalam episode terakhir, Yuri Briar justru masih disembunyikan.

Sama dengan Kakaknya, Yor, yang menyembunyikan pekerjaannya sebagai pembunuh bayaran, Yuri juga menyembunyikan pekerjaan aslinya.

Kepada kakaknya, Yuri mengaku bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil di Kementerian Luar Negeri, tetapi sebenarnya dia bekerja di Dinas Keamanan Negara.

Yuri dan Yor telah ditinggal oleh orang tuanya sejak kecil, sehingga Yuri sangat menghormati Yor dan menganggap Yor seperti ibunya.

Yuri sangat menyayangi Yor, dia kerap kali tak mengambil promosi karena tak ingin meninggalkan kakaknya dalam waktu yang lama.

Meski karakter Yuri masih disembunyikan, namun diketahui bahwa Yuri merupakan seorang pria berumur 20 tahun.

Baca Juga: Informasi Vaksin Covid-19 di Bandung sampai 22 April 2022, Ada Booster di Jajaway dan Lazismu

Yuri terbukti sangat berbakat dalam pekerjaannya. 

Meskipun usianya masih muda, dia adalah salah satu diplomat Layanan Keamanan Negara terbaik. 

Dalam manga, saat berbicara dengan Yuri, Loid dengan mudah dapat mengetahui bahwa Yuri adalah anggota Dinas Keamanan Negara.***

 

Editor: Gita Pratiwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah