One Piece 1052: Petunjuk Oda Sensei Soal Yamato Bergabung dengan Luffy, Jadi Karakter Penting di Akhir Cerita?

- 5 Juni 2022, 17:55 WIB
Yamato yang digadang-gadang jadi nakama Luffy di One Piece 1051.
Yamato yang digadang-gadang jadi nakama Luffy di One Piece 1051. /YouTube Tamagon Park

PR BEKASI - Konfirmasi bergabungnya Yamato menjadi bagian Bajak Laut Topi Jerami diprediksikan terungkap pada One Piece 1052 atau setelahnya.

Sebelum One Piece 1052 pun pembaca telah mengungkap berbagai teori mengenai Yamato yang akan bergabung dengan kru.

Pasalnya, Luffy sendiri mengatakan kalau dia akan mempunyai kru, dan kini masih ada satu posisi kosong untuk seseorang mengisinya.

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Youtube Tamagon Park, memprediksi jika pada One Piece 1052 mendatang Luffy tersadar, maka kemungkinan dia akan mengiyakan penawaran Yamato.

Baca Juga: One Piece 1051, Reaksi Kru Bajak Laut Topi Jerami Saat Yamato Akhirnya Bergabung

Ditambah lagi, seperti pembaca ketahui bahwa salah satu halaman di jurnal Kozuki Oden dengan sengaja dirobek oleh pemiliknya.

Selain itu, halaman yang dirobek tersebut ternyata berhubungan dengan pulau terakhir yaitu Raftel, yang menjadi tujuan para bajak laut.

Hal inilah yang menguatkan potensi Yamato untuk mengisi posisi kru yang kosong di dalam Bajak Laut Topi Jerami.

Dengan menjadi bagian dan berpetualang bersama mereka, dia mempunyai peluang untuk menyempurnakan jurnal Oden tersebut.

Baca Juga: Kejutan One Piece 1052: Yamato Hancurkan Kru Topi Jerami, Jinbei Menunggu Keputusan Luffy

Dia bisa mendapatkan berbagai informasi mengenai Raftel, dan menyusun kembali jurnal Oden atau justru membuat jurnal petualangannya sendiri.

Halaman:

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: YouTube Tamagon Park


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x