One Punch Man Chapter 165: Akhirnya Saitama Punya Musuh Sepadan?

- 11 Juni 2022, 19:48 WIB
Karakter Saitama di One Punch Man 165.
Karakter Saitama di One Punch Man 165. /Screenrant

PR BEKASI - One Punch Man hadir dengan jalan cerita yang berbeda dibanding genre shounen lainnya.

Saat genre shounen lain menggambarkan perjuangan protagonis utama untuk mendapatkan kekuatan, Saitama sang protagonis utama di One Punch Man sudah diperkenalkan menjadi sosok yang tak tertandingi.

Sama sepertinya judulnya, semua penjahat, monster, bahkan alien sekalipun dapat dikalahkan oleh Saitama dengan satu pukulan.

Baca Juga: Info Loker Juni 2022 Bekasi: Dicari Staff Purchasing Minimal Lulusan D3, Cek Kualifikasinya!

Hal ini juga membuat penggemar bertanya-tanya siapa yang mampu menyaingi Saitama dan memberi perlawanan sengit kepada Saitama.

Sejauh ini kandidat terbaik untuk memberi Saitama pertarungan yang sengit adalah Garou, seorang seniman bela diri yang membenci "pahlawan". Hal ini membuatnya dijuluki sebagai “Pemburu Pahlawan”.

Di chapter sebelumnya juga diperlihatkan bahwa Garou ingin membangun dunia berdasarkan keadilan versinya sendiri yakni berdasarkan "kejahatan Absolut".

Baca Juga: One Piece 1053, Shanks Halangi Ryokugyu di Wano, Tujuan sang Yonkou Akhirnya Terungkap

Garou sebenarnya sangat mirip dengan karakter shonen klasik, dalam artian dia harus berjuang dan mengatasi tantangan untuk mencapai level kekuatan yang lebih tinggi hingga dia melanggar "batas" dan menjelma menjadi setengah monster.

Akhirnya di One Punch Man Chapter 165, setelah ia menjelma menjadi monster, ia mendapatkan kekuatan untuk meniru kekuatan Saitama.

Bahkan lebih baik lagi, Garou mampu mengombinasikan keterampilan seni bela dirinya bersama dengan kekuatan barunya untuk "meniru" kekuatan apapun di alam.

Baca Juga: Daftar Aktor dan Aktris yang Bergabung di Film One Piece Live Action, Chef Zeff Diperankan Siapa?

Hal itu termasuk juga kekuatan Saitama, lebih dari itu, Garou dapat mengombinasikannya dengan ilmu bela dirinya.

"Mode: Saitama" memungkinkan Garou untuk mengubah kekuatan Saitama untuk melawan Saitama. Ini bisa menjadi salah satu kelemahan Saitama.

Mereka sama-sama seimbang dalam pertukaran pukulan, sesuatu yang merupakan kejadian pertama bagi Saitama saat semua pukulannya dapat ditangkis atau ditahan.

Baca Juga: Justin Bieber Derita Penyakit Langka, Pakar Ungkap Penyebab Sindrom Ramsay Hunt

Mungkin saja Garou bisa melakukan ini karena kekuatan baru yang diberikan oleh karakter God yang telah memberinya pengetahuan tentang aliran dan perilaku semua energi di alam semesta.

Selain kekuatan “Saitama” di Chapter 165, diperlihatkan juga Garou dapat mereproduksi ledakan nuklir dan ledakan gamma.

Tentunya kekuatan Saitama sesuatu adalah yang bisa menjadi hal yang paling menakutkan dari semuanya.

Baca Juga: One Piece 1053, Zunisha Kunci Buka Perbatasan Wano Kuni, Kecerdasan Momonosuke Diakui Gorosei

Dalam webcomic One Punch Man Origin , Garou tidak mendapatkan peningkatan ini dan pertarungannya melawan Saitama benar-benar sepihak tanpa campur tangan karakter God.

Versi baru One Punch Man menampilkan cerita yang membuka jalan bagi perkembangan baru yang tak terduga.

Di One Punch Man Chapter 165, akhirnya Saitama memiliki musuh yang sepadan, dan mungkin setelah chapter 165, penggemar akhirnya dapat melihat pertempuran epik antara Saitama dengan Garou.***

DISCLAIMER: Pembahasan One Piece di sini hanya sekadar teori, bersifat hiburan, serta tidak dimaksudkan untuk mendahului isi ceritanya.

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Screenrant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x