One Piece: Ryokugyu Berkunjung ke Wano Tanpa Pasukan Angkatan Laut, Ada Misi Apa?

- 3 Juli 2022, 18:00 WIB
Ilustrasi Ryokugyu dalam teori One Piece 1053.
Ilustrasi Ryokugyu dalam teori One Piece 1053. /YouTube Bengkel Anime

PR BEKASI - Seperti diketahui pada One Piece episode 1053, salah satu admiral angkatan laut sudah ada di tanah Wano Kuni.

Admiral tersebut adalah Green Bull atau sering disebut dengan Ryokugyu.

Misi apa yang sedang dilaksanakan oleh Ryokugyu? Mengapa sang admiral hanya seorang diri tanpa pengawalan dari angkatan laut?

Baca Juga: One Piece 1054 Beri Petunjuk: Kaido Kembali, Ini Tindakan yang Dilakukannya Setelah Bangkit

Ternyata Ryokugyu berkunjung ke Wano Kuni atas dasar keinginan sendiri. Diperlihatkan bahwa ia ingin memberikan kejutan kepada Akainu dengan membunuh Luffy.

Meskipun Aramaki, nama lain dari Ryokugyu, melakukan perjalanannya sendirian, tidak banyak dari angkatan laut yang khawatir.

Hal ini menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan penggemar. Seberapa besar sebenarnya kekuatan yang dimilki Ryokugyu ini?

Baca Juga: One Piece 1054: Petunjuk Oda Mengenai Perang Besar di Wano, Vegapunk Terlibat?

Dilihat dari potongan manga One Piece episode 1053, admiral ini telah mengalahkan para petinggi Bajak Laut Beast.

King dan Queen yang belum pulih dari luka pada perang Onigashima diisap oleh sang admiral dengan cara menjulurkan akar ke tubuh mereka.

Kemampuannya dalam menjatuhkan bajak laut yang sudah terluka hampir tidak menunjukkan betapa berbahayanya dia.

Baca Juga: One Piece Road to Laugh Tale Volume 2, Hubungan Shanks dengan Blackbeard Terungkap

Namun, jika dia cukup kuat untuk diakui sebagai admiral, maka ia memiliki kekuatan serius yang belum terlihat.

Kehadiran Ryokugyu di tanah Wano Kuni tidak diketahui banyak orang. Luffy dan krunya terlalu sibuk merayakan kemenangan atas berita Yonko baru dan pembebasan negara Wano.

Ryokugyu tampaknya sedang bersemangat untuk menantang Luffy, seseorang yang baru saja membuktikan dirinya cukup kuat dengan mengalahkan seorang kaisar lautan.

Baca Juga: Jelang Laga Perdana Timnas Wanita Melawan Thailand, Yopie Riwoe: Fokus Mengembalikan Kebugaran Para Pemain

Bahkan seorang Admiral untuk mengalahkan Kaisar adalah tugas yang sulit, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari CBR pada Minggu, 3 Juli 2022.

Green Bull juga harus bersaing dengan bajak laut kuat lainnya yang ada di Wano Kuni saat ini.

Selain Luffy, ada dua kapten bajak laut lagi yang juga mampu menjatuhkan Yonko bersama-sama.

Baca Juga: 10 Ucapan Selamat Menikah Singkat dalam Bahasa Inggris Beserta Artinya, Formal dan Penuh Doa

Bahkan kru Luffy juga sangat bisa diandalkan mengingat krunya telah mengalahkan petinggi Bajak Laut Beast.

Namun kondisi Aliansi Ninja-Bajak Laut-Mink-Samurai masih belum pulih total. Kondisi yang kurang prima ini bisa sangat menguntungkan Ryokugyu jika konfrontasi terjadi.

Dari sini bisa dilihat bahwa Ryokugyu masih tampak dirugikan. Dia kalah jumlah, kecuali jika sang admiral memiliki sesuatu yang membuatnya lebih kuat daripada admiral lainnya.

Tampaknya sulit untuk membayangkan bagaimana dia berharap untuk menjadi yang teratas.***

DISCLAIMER: Pembahasan One Piece di sini hanya sekadar teori, bersifat hiburan, serta tidak dimaksudkan untuk mendahului isi ceritanya.

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: CBR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x