BTS Dikabarkan Akan Gelar Konser Gratis di Busan, ARMY Ramai-ramai Beri Dukungan

- 8 Agustus 2022, 09:12 WIB
BTS dikabarkan akan menggelar konser gratis dan menjadi duta World Expo 2030 di Busan, Korea Selatan.
BTS dikabarkan akan menggelar konser gratis dan menjadi duta World Expo 2030 di Busan, Korea Selatan. /Twitter @bts_bighit

PR BEKASI - BTS dikabarkan akan menjadi duta World Expo 2030 di Busan, Korea Selatan.

Dengan kata lain, BTS akan mengadakan konser skala besar untuk mendukung tawaran Busan.

Perusahaan BTS HYBE Labels sepakat untuk mengadakan konser dengan diprediksi penonton mencapai 100.000 orang.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Borneo FC vs Persib Bandung di Liga 1: Gol Akrobatik Matheus Pato Berhasil Membawa Poin

Konser BTS ini akan menjadi acara terbesar yang pernah diadakan di kota tersebut secara gratis.

Menurut kabar yang beredar, saat ini HYBE sedang dalam proses finalisasi tempat untuk acara tersebut.

Ada tiga tempat yang sedang dipertimbangkan yaitu Stadion Utama Busan Asiad (kapasitas 53.000+), Taman Ekologi Samnak (luas 4.722.000 m2), dan Pelabuhan Bukhang.

Baca Juga: Terbaru! Contoh Puisi Tema Hari Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2022 yang Penuh Makna dan Nasionalis

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Koreaboo, pada Senin, 8 Agustus 2022, acara ini diperkirakan akan banyak Army yang berbondong-bondong untuk melihat mereka tampil di Busan.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x