Lagu Dynamite BTS Dimasukkan Dalam Game Rhythm Just Dance, akan Rilis November Mendatang

- 14 September 2022, 19:45 WIB
BTS Akhirnya Ditampilkan Dalam Game Rhythm Just Dance Boy With Luv.
BTS Akhirnya Ditampilkan Dalam Game Rhythm Just Dance Boy With Luv. /Instagram /

PR BEKASI - Just Dance adalah game yang dimainkan dengan menari yang diiringi oleh lagu-lagu pop.

Just Dance rata-rata dimainkan oleh orang-orang yang gemar menari dan menyukai musik.

Kalangan remaja hingga dewasa banyak yang menyukai game Just Dance sebagai pengisi waktu luang.

Just Dance dari Ubisoft adalah seri permainan ritme yang berasal dari Wii pada tahun 2009.

Baca Juga: Jungkook BTS Raih Gelar Artist Of The Summer 2022 di Audicy, Charlie Puth Tetap Dukung Sebagai Teman

Dalam game ini, pemain harus menari mengikuti lagu-lagu pop dengan menirukan tarian yang ada di layar.

Bahkan, mereka juga dapat bersaing dengan pemain yang lain dalam game ini, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Koreaboo, pada Rabu, 14 September 2022.

Game Just Dance telah memasukkan lagu-lagu K-Pop selama bertahun-tahun.

Jadi, saat ini, sudah ada lebih dari 30 lagu Korea, seperti Fancy TWICE, Gangnam Style, PSY, Kill This Love BLACKPINK, dan Jopping SuperM.

Halaman:

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x