Rata-rata Wanita Korea Disebut-sebut Melahiran Anak Pertama Diusia 33 Tahun

- 27 September 2022, 18:14 WIB
Ilustrasi seorang wanita.
Ilustrasi seorang wanita. /Charlotte May/pexels

PR BEKASI - Usia wanita Korea dalam melangkah menuju ke jenjang pernikahan, diduga memiliki pemahaman yang berbeda dengan negara lain.Pada tahun 2021, rata-rata wanita Korea melahirkan bayi pertama mereka pada usia 33 tahun.

Jarak yang begitu jauh lebih tinggi dari wanita yang berusia 26 tahun untuk memiliki anak pada tahun 1993.

Berdasarkan Organization for Economic Cooperation and Development (OECD) 2022 Korea Economic Report, mengungkapkan bahwa usia wanita Korea untuk melahirkan pertama kali jauh lebih tinggi.

Baca Juga: Apa Itu Resesi Ekonomi? Berikut Penjelasannya Lengkap dengan Dampak yang Bisa Muncul

Angka ini bisa dibandingkan dnegan angka kelahiran yang lebih rendah seperti di Jepang, Amerika Serikat, dan negara maju lainnya di Eropa, dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Koreaboo, pada Selasa, 27 September 2022.

OECD mengatakan bahwa ketika wanita melahirkan akan memikirkan berapa besar biaya yang dibutuhkan untuk kehidupan anaknya.

Di sisi lain, dia juga harus mempertimbangkan keinginannya untuk bekerja demi mencukupi biaya hidupnya.

"Membesarkan anak membutuhkan banyak biaya, dan perempuan dipaksa untuk membuat pilihan karena sulit untuk menyeimbangkan pekerjaan dan pengasuhan anak," kata OECD.

Baca Juga: Serial House of the Dragon Episode 7 Kapan Tayang? Berikut Jadwal dan Link Nonton Sub Indo

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x