One Piece 1095 Teori, Gorosei Saturn Ternyata Tetua Terlemah, Miliki Kekuatan Kutukan

- 6 Oktober 2023, 11:32 WIB
Jelang One Piece 1095, cek teori Gorosei Saturn.
Jelang One Piece 1095, cek teori Gorosei Saturn. /Twitter @traffy3monkey/

PATRIOT BEKASI - Menjelang One Piece 1095, pembahasan akan sosok Gorosei Saturn makin memanas. Siapa dia sebenarnya? Apakah dia pemakan buah iblis? Atau kekuatan apa yang dia milik?

Banyak teori One Piece terkait Gorosei Saturn setelah terungkapnya wujud dan sedikit kekuatan dia. Menilik hal itu tentu para Tetua lainnya tak bisa diremehkan.

Di sisi lain, Gorosei Saturn dianggap memiliki penampilan villain terbaik di manga One Piece sejauh ini.

Baca Juga: One Piece: Gak Sadar! Buah Iblis Gorosei Saturn Pernah Disinggung Oda di Manga Sebelum Muncul di Chapter 1094

Pasalnya, aura dia saja mampu membuat seorang Yonko dan Laksamana menghentikan pertempuran mereka. Jelas itu menandakan kekuatannya yang tak main-main.

Terlebih lagi orang biasa tak bisa melihatnya begitu saja, sampai-sampai salah satu Angkatan Laut yang tewas dengan kepala meledak akibat melihat sosok Gorosei Saturn dalam wujud yang mirip Ushi Oni itu.

Menurut referensi, Ushi Oni sendiri merupakan makhluk yang brutal dan kejam. Cocok dengan Gorosei Saturn yang memiliki aura brutal atau seram.

Sementara itu, kemunculannya dari lingkaran sihir makin membuat karakternya misterius.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x