Do It Yourself: Tips Mudah Perawatan Vespa di Rumah, Cara Tepat Hindari Banyak Masalah

17 Juli 2022, 07:10 WIB
Simak tips merawat Vespa di rumah. /Pixabay/Pexels

PR BEKASI - Vespa kini mulai kembali menuai perhatian, setelah berbagai desain dan warna yang ciamik diproduksi.

Namun, untuk kelancaran mengemudi sepanjang hari, tentu Vespa harus dirawat dengan sepenuh hati, agar tak menimbulkan masalah serius.

Mungkin untuk perawatan terjadwal bisa membawa skuter ini ke bengkel reguler agar bisa dilakukan service sepenuhnya.

Akan tetapi, selain ke bengkel, pemilik sendiri harus memastikan ban Vespa mempunyai tekanan yang tepat dan kebersihan terjaga.

Baca Juga: Kelucuan Ridwan Kamil Saat Menjadi Kameramen untuk Video Gus Miftah dan Istrinya

Dan hal yang mungkin terdengar sepele adalah, debu-debu yang masuk ke bagian-bagian kecil skuter bisa menyebabkan masalah di kemudian hari, ini alasan pentingnya menjaga kebersihan.

Ada sebagian besar pemilik yang mengabaikan pemeriksaan manual, padahal dengan membacanya bisa mengajari Anda banyak hal dan menghindari banyak masalah.

Jika Anda tetap pada jadwal pemeliharaan seperti yang tercantum dalam manual, maka akan baik-baik saja.

Di sisi lain, ada banyak tindakan yang bisa dilakukan pemilik sendiri untuk memastikan Vespa terjaga kondisinya tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

Baca Juga: Eiichiro Oda Beri Pesan Penting Terkait One Piece yang Bakal Tamat, Berikut Isinya

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Vespa Virgin, berikut ini beberapa tips perawatan skuter Anda di rumah yang bisa dilakukan semua orang.

Secara umum, Vespa modern berbingkai besar seperti GTS harus diservis setiap 3106 mil/5000km. Bingkai kecil Vespa modern perlu diservis setiap 1864 mil/3000km. Model-model tersebut adalah ET, LX, Primavera, dan Sprint.

Akan tetapi, untuk Vespa klasik harus perlu lebih diperhatikan, jika Anda sering mengemudi maka pemeriksaan mingguan mungkin diperlukan, diikuti dengan bulanan.

1. Periksa daftar bulanan perawatan

Baca Juga: 10 Quotes Terbaik Anime One Piece, Bisa Jadi Caption Foto di Medsos!

Jika melakukan pemeriksaan rutin, maka bisa mencegah perbaikan ekstra pada Vespamu, dan dengan demikian menghindari biaya perawatan tambahan.

Makin banyak yang bisa dilakukan makin baik. Cobalah melakukan pemeriksaan pada kebersihan, ban, dan tingkat cairan setiap bulan.

2. Membersihkan Vespa

Mungkin memeriksa kebersihan bukan dianggap sebagai perawatan, tetapi hal mengejutkannya adalah dengan membersihkan secara teratur, maka akan terhindar dari banyak masalah.

Baca Juga: Arema FC Siap Gunakan Strategi Parkir Pesawat saat Lawan Borneo FC di Final Piala Presiden 2022

Jika membersihkan Vespamu maka cobalah singkirkan debu, kotoran, pasir, dan partikel kecil lainnya yang bisa masuk ke ruang sempit.

Tentu Anda tidak ingin kotoran yang menumpuk itu menimbulkan korosi pada karburator, filter, selang, dan lainnya.

Saat membersihkan Vespa jangan langsung menggunakan spons dengan sabun untuk menghilangkan kotoran, karena bisa menimbulkan goresan pada cat.

Cobalah dengan mulai membilasnya dengan selang air, setelah itu oleskan sabun dengan lembut menggunakan spons, lalu bilas lagi. Dan hindari bagian yang terlalu basa seperti mesin dan filter.

Baca Juga: Sejarah Hari Keadilan Internasional yang Diperingati pada Minggu, 17 Juli 2022

Setelah Vespamu bersinar layaknya baru, bawalah berkendara, tindakan ini lebih baik daripada mengelapnya dengan kain.

Selama perjalanan singkat, air akan menguap, bahkan di bagian yang tidak dapat dijangkau dengan kain. Ini akan menghindari karat dan bagian yang tersumbat.

3. Periksa ban

Ban sama pentingnya dengan mesin yang dirawat dengan baik. Ban dengan profil yang baik dan tekanan udara yang benar memastikan keselamatan di jalan dan membakar lebih sedikit bahan bakar.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Vespa Virgin

Tags

Terkini

Terpopuler