10 Cara Efektif Lupakan Mantan, Salah Satunya Membuat Jurnal

- 5 Mei 2022, 09:54 WIB
Ilustrasi melupakan mantan dengan 10 cara berikut.
Ilustrasi melupakan mantan dengan 10 cara berikut. /Pixabay/darksouls1

PR BEKASI - Perlu Anda pahami bahwa melupakan mantan sama halnya dengan menghentikan ketergantungan obat.

Anda hanya perlu mengalihkannya pada kesibukan yang membuat Anda produktif sebagai langkah untuk melupakan mantan.

Jika Anda membiarkan mantan terus muncul di pikiran Anda, hal tersebut akan membahayakan dan Anda akan gagal melupakannya.

Baca Juga: Kamis dan Sabtu Jadi Hari Keberuntungan Zodiak Berikut, Apakah Anda Termasuk?

Penelitian menunjukkan trauma dari putus cinta tampak lebih parah karena penolakan cinta mempengaruhi area primitif otak yang terkait motivasi dan penghargaan.

Putus cinta yang disertai perasaan sedih akan menumbuhkan perilaku ekstrem yang berujung pada bunuh diri.

Dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Your Tango, pada Kamis, 28 April 2022, simak 10 cara efektif yang dapat membantu Anda melupakan mantan.

Baca Juga: Penalti Karim Benzema Bawa Real Madrid Menang 3-1 Atas Man City, Los Blancos ke Final Liga Champions!

1. Menghindari mantan sepenuhnya

Meski awalnya Anda perlu waktu untuk sendiri, tetapi lakukan hal tersebut hanya saat diperlukan.

Selanjutnya lakukan pertemuan dan berbicara seperti biasa sebagai teman tanpa perlu bersembunyi.

Baca Juga: Cegah Kepadatan Kendaraan Arus Balik, Berikut Rute Jalan Alternatif Arah Bandung

2. Jauhi tempat-tempat yang biasa Anda kunjungi

Jauhi tempat-tempat yang pernah Anda datangi bersamanya, termasuk kurangi lagu yang menyayat hati Anda.

3. Tulis buku harian Anda

Isi dengan aktivitas yang berbeda, terutama di akhir pekan, akan ada saatnya Anda untuk tetap sibuk dan bersama teman-teman Anda.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Bioskop Film KKN di Desa Penari dan Doctor Strange di Cikarang

4. Singkirkan benda yang mengingatkan pada hubungan

Benda itu termasuk gambar, kartu, surat, dan hadiah, biarkan teman Anda yang memegangnya.

5. Terus ingatkan diri sendiri bahwa kebahagiaan tidak bergantung pada mantan

Berfokuslah untuk menemukan kebahagiaan di tempat lain, entah  bersama teman, keluarga, komunitas baru, atau pada semua hal yang belum pernah Anda lakukan bersama mantan.

Baca Juga: 10 Kebiasaan Sehari-hari Orang Sukses, Salah Satunya Buang Mental Takut Ketinggalan

6. Cobalah untuk melihat perpisahan sebagai kesempatan untuk awal yang baru.

Bersihkan dan atur ulang ruang pribadi Anda untuk melepaskan yang lama dan menciptakan ruang yang baru untuk hal mendatang yang lebih baik.

7. Terima apa pun yang Anda rasakan

Sadarilah bahwa Anda seperti kecanduan kokain, segera latih kebaikan, empati, dan kasih sayang pada diri sendiri.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Film Doctor Strange 5-8 Mei 2022 di Cirebon, Mulai Rp25 Ribu!

8. Jangan mengisolasi diri

Mulailah berhubungan dengan keluarga dan teman-teman Anda yang menurut Anda akan mengerti apa yang Anda alami.

9. Fokus untuk berada di masa sekarang.

Saatnya Anda melanjutkan hidup Anda sebagai jomlo, carilah orang-orang terbaik yang mencintai kehidupan.

Baca Juga: Gratis! Kumpulan Twibbon Hari Bidan Internasional pada 5 Mei 2022

10. Membuat jurnal

Penting untuk menuliskan semua hal yang salah dalam hubungan dan hal-hal yang mengesalkan saat Anda bersamanya.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Your Tango


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x