WHO Temukan Masalah pada Pabrik Produksi Vaksin Covid-19 Sputnik V di Rusia

- 24 Juni 2021, 10:19 WIB
Organisasi kesehatan dunia, WHO menemukan masalah pada pabrik produksi vaksin Covid-19 Sputnik di Rusia.
Organisasi kesehatan dunia, WHO menemukan masalah pada pabrik produksi vaksin Covid-19 Sputnik di Rusia. /Reuters/Evgenia Novozhenina

 

PR BEKASI - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan bahwa mereka menemukan masalah pada pabrik vaksin Covid-19 di Rusia.

Pada Rabu, inspektur WHO mengidentifikasi beberapa masalah di lokasi produksi vaksin Covid-19 Rusia.

Sementara itu, Moskow tetap bersikeras bahwa masalah produksi vaksin Covid-19 di Rusia telah diselesaikan.

Sedangkan dari pihak Badan kesehatan PBB telah melakukan pemeriksaan di empat lokasi produksi vaksin Sputnik V di Rusia, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com melalui Daily Sabah, Kamis, 24 Juni 2021.

Baca Juga: Rusia Curigai Pihak Asing Berupaya Diskreditkan Vaksin Sputnik V di Seluruh Dunia

Pada Rabu, WHO merilis laporan ringkasan dari temuan awal, merinci dari enam masalah yang ditemukan selama kunjungan pada 31 Mei hingga 4 Juni ke Pabrik Vitamin Ufa Pharmstandard di Ufa, Rusia selatan.

Selain itu, para inspektur WHO juga memperhatikan integritas data dan hasil pengujian dari pemantauan selama pembuatan dan pengendalian kualitas vaksin tersebut.

Semenatara itu, ada kekhawatiran tentang jalur pengisian, jaminan sterilitas, validasi filtrasi steril dan risiko kontaminasi silang.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Daily Sabah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x