Anak Susah ke Luar Kamar, Orang Tua di China Bawa Anaknya ke Pulau Terpencil, Beri Pelajaran

- 13 Juli 2021, 09:20 WIB
Anak perempuan di China mengeklaim dirinya dipaksa tinggal di pulau terpencil.
Anak perempuan di China mengeklaim dirinya dipaksa tinggal di pulau terpencil. /Oddity Central

 

PR BEKASI – Tak tahan melihat anaknya sering berdiam di kamar, orang tua di China bawa anaknya ke pulau terpencil untuk beri pelajaran hidup.

Seperti dikutip Pikianrakya-Bekasi.com dari Oddity Central pada Selasa, 13 Juli 2021, media China baru-baru ini melaporkan kasus anak perempuan berusia 13 tahun yang ditemukan oleh nelayan di sebuah pulau terpencil.

Akhir pekan ini, polisi di Kota Weihai, Provinsi Shandong China, diberitahu oleh nelayan setempat tentang keberadaan anak perempuan di sebuah pulau kecil terpencil, sekitar satu kilometer dari daratan.

Anak itu diduga mendekati nelayan dengan mengeklaim bahwa dia telah dibawa ke pulau itu di luar kehendaknya oleh orang tuanya, dan memohon mereka untuk membawanya kembali ke pantai.

Baca Juga: Militer China Perlihatkan Drone Mirip Ikan Arwana Asli, Berpotensi Jadi Alat Mata-mata?

Setelah mencapai pulau itu, polisi menemukan anak itu dan orang tuanya, dan mengetahui bahwa kehadiran mereka di sana adalah sebagai bentuk pengajaran kepada gadis berusia 13 tahun tentang arti kesulitan dan perjuangan.

Orang tua gadis itu menjelaskan bahwa dia adalah anak pemberontak sekaligus manja yang putus sekolah dan hampir tidak mau keluar dari kamarnya untuk makan.

Mereka merasa bahwa putri mereka menyia-nyiakan potensinya, jadi setelah mencoba berunding dengannya, mereka memutuskan bahwa sudah waktunya untuk melakukan tindakan tersebut.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Oddity Central


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x