Tak Ada Laporan Kasus, Arab Saudi Umumkan Kesuksesan Ibadah Haji 2021 di Tengah Pandemi Covid-19

- 23 Juli 2021, 14:28 WIB
Jemaah haji melakukan Tawaf di sekitar Ka'bah selama ziarah haji tahunan di kota suci Mekah, Arab Saudi.
Jemaah haji melakukan Tawaf di sekitar Ka'bah selama ziarah haji tahunan di kota suci Mekah, Arab Saudi. /Handout via REUTERS

PR BEKASI - Sebagian besar jemaah haji tahun ini telah meninggalkan Makkah pada Kamis tengah hari setelah melakukan tawaf wada di Masjidil Haram.

Pejabat keamanan haji dan kesehatan Arab Saudi telah mengkonfirmasi bahwa semua rencana mereka telah berhasil dilakukan, dan tidak ada masalah kesehatan serius yang tercatat.

Menteri Kesehatan Arab Saudi, Dr Tawfiq Al-Rabiah mengatakan bahwa rencana kesehatan untuk ibadah haji tahun ini berhasil, tanpa ada kasus infeksi Covid-19.

Baca Juga: Kisah Jemaah Haji yang Lakukan Tasyrik di Mina Setelah Idul Adha, di Tengah Suhu Panas 38 Derajat Celcius

“Saya ingin mengumumkan bahwa haji ini berhasil, tanpa infeksi virus corona atau penyakit epidemi lainnya yang dilaporkan,” kata  Dr Tawfiq Al-Rabiah, Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Al Arabiya pada Jumat, 23 Juli 2021.

Sebelum penutupan mengelilingi Ka'bah, para jemaah haji melakukan lempar jumrah dengan melemparkan kerikil ke tiga pilar di Mina.

Sepanjang lempar jumrah, para jemaah haji mematuhi langkah-langkah pencegahan Covid-19. 

Baca Juga: Arab Saudi Buka Pameran untuk Jemaah Haji, Ungkap Sejarah di Balik Nama-nama Islam yang Terkenal

Selain itu, untuk memastikan keselamatan mereka, para jemaah haji melakukan ritual hari kedua mereka dalam kelompok yang terorganisir.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x