Hujan Turun di Es Greenland, Ilmuwan Prediksi Bumi Banjir Besar Tahun 2030 dan Tenggelam di 2100

- 15 September 2021, 07:18 WIB
Hujan turun pertama kali di lapisan es Greenland, ilmuwan sebut bumi akan banjir dan tenggelam pada beberapa tahun yang akan datang.
Hujan turun pertama kali di lapisan es Greenland, ilmuwan sebut bumi akan banjir dan tenggelam pada beberapa tahun yang akan datang. /The Guardian

 

PR BEKASI - Hujan dilaporkan turun untuk pertama kalinya di daerah titik tertinggi lapisan es Greenland.

Sebagai informasi, Greenland adalah salah satu daerah di kutub Utara yang masih dilapisi oleh es.

Lapisan es Greenland mengandung es empat kali lebih banyak daripada gabungan semua gletser dan ladang es Bumi lainnya, di luar Antartika.

Sebagai pulau terbesar di dunia, Greenland menyimpan es 36 ribu kali lebih besar dari luas kota Manhattan, Amerika Serikat.

Baca Juga: Ingris Berpotensi Dihantam Tsunami Akibat Pemanasan Global dan Mencairnya Es di Greenland

Fenomena hujan di lapisan es Greenland ini diprediksi diakibatkan oleh pemanasan global dan efek rumah kaca.

Adapun dampak dari hujan di lapisan es Greenland ini mengakibatkan sejumlah es mencair dan hanyut ke laut.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari The Guardian pada Rabu, 15 September 2021, ilmuwan memprediksi bahwa Bumi akan mengalami banjir besar tahun 2030 mendatang.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x