Italia Wajibkan 'Green Pass' untuk Semua Pekerja di Tengah Pandemi Covid-19, Begini Alasannya

- 17 September 2021, 20:24 WIB
Italia akan menerapkan 'Green Pass' untuk semua pekerja.
Italia akan menerapkan 'Green Pass' untuk semua pekerja. /Reuters

 

PR BEKASI - Italia akan menjadi negara Eropa pertama yang mewajibkan semua pekerja untuk menunjukkan kartu kesehatan 'Green Pass' Covid-19 yang dimulai pada 15 Oktober 2021 mendatang.

Dilansir dari Al Jazeera, gerakan hari Kamis yang dilakukan oleh pemerintah koalisi Perdana Menteri Mario Draghi ditujukan untuk membujuk orang agar mendapatkan vaksinasi Covid-19 dan menumpulkan tingkat infeksi di salah satu negara yang paling parah dilanda pandemi Covid-19 saat ini.

Karyawan di sektor publik dan swasta perlu menunjukkan bukti vaksinasi Covid-19, tes Covid-19 hasil negatif terbaru, atau pemulihan dari virus dalam enam bulan sebelumnya untuk mengakses tempat kerja.

"Green Pass adalah instrumen kebebasan, yang akan membantu kami membuat tempat kerja lebih aman," kata Menteri Kesehatan Roberto Speranza dalam konferensi pers yang dikutip oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Jumat, 17 September 2021.

Baca Juga: Paus Fransiskus Kirim 15.000 Es Krim untuk Tahanan di Italia Seiring Hadapi Musim Panas

"Alasan kedua adalah untuk memperkuat kampanye vaksin kami," lanjutnya.

Persyaratan Green Pass mencakup 14,7 juta pekerja sektor swasta dan 3,2 juta pekerjaan yang didukung negara.

Hingga saat ini tenaga medis wajib divaksinasi Covid-19, sedangkan aturan Green Pass yang berlaku hanya untuk pegawai sekolah.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x