Petinggi Samsung Kembali Terjerat Hukum Usai Bebas Bersyarat Tahun Lalu, Kini Akui Bersalah Konsumsi Propofol

- 13 Oktober 2021, 06:45 WIB
Petinggi Samsung Jay Y Lee kembali terjerat hukum usai bebas bersyarat tahun lalu dan kini akui bersalah konsumsi Propofol.
Petinggi Samsung Jay Y Lee kembali terjerat hukum usai bebas bersyarat tahun lalu dan kini akui bersalah konsumsi Propofol. /Channel News Asia/

Seperti diketahui bahwa Propofol adalah sebuah obat penenang yang digunakan dalam anastesi

Sementara itu, Jaksa penuntut mengatakan penggunaan propofol tersebut berkedok perawatan kulit atau hal yang tidak ada sangkut-pautnya dengan perawatan kesehatan yang sah.

Baca Juga: Diduga Suap Mantan Presiden Korea Selatan, Bos Samsung Akan Jalani 2.5 Tahun Penjara

“Masalah ini awalnya untuk pengobatan, namun saya sangat menyayangkannya," kata Jay Y Lee, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Reuters pada Rabu, 13 Oktober 2021.

"Saya akan memastikan ini tidak terjadi lagi,” kataJay Y Lee, menambahkan saat di ruang sidang yang hanya dihadiri oleh sekitar 15 orang.

Menurut Jay Y Lee, dia tidak lagi menggunakan Propofol sejak Agustus 2021 atau setelah dia mendapatkan pembebasan bersyarat.

Sedangkan pengacara Jay Y Lee mengatakan, kliennya pada awalnya mendapat perawatan psikologis karena tekanan sejak ayahnya dirawat di rumah sakit pada 2014 silam.

Baca Juga: Korsel Tingkatkan Kewaspadaan Akibat Virus Corona hingga Samsung Harus Menutup Pabriknya

Alasannya yakni lantaran sebelumnya Jay Y Lee lalu terjerat kasus hukum skandal korupsi hingga dia harus menjalani serangkaian persidangan.

Jaksa penuntut menuntut Jay Y Lee membayar uang denda sebesar 70 juta won atau sekira Rp 829 juta dan biaya tambahan 17 juta won atau sekira Rp 201 juta.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x