Pria Israel Tewas Ditembak Pasukan Ukraina, Tentara Rusia Jadi Sasaran Kemarahan Orangtua Korban

- 2 Maret 2022, 12:44 WIB
Ilustrasi Pasukan Ukraina.
Ilustrasi Pasukan Ukraina. /Pixabay/DariuszSankows

 

PR BEKASI - Sumber di Tel Aviv mengatakan bahwa pasukan Ukraina telah menembak dan menewaskan seorang pria Israel yang hendak melarikan diri dari negara tersebut selama invasi Rusia.

Dikatakan media Israel bahwa Roman Brodsky, yang tinggal di Ukraina selama beberapa tahun ini, telah ditembaki di sebuah penghalang jalan 95 kilometer (59 mil) selatan Kiev, Ukraina.

Ketika itu, dia mencoba melarikan diri dengan mobil ke Moldova. Diketahui Roman merupakan ayah dua anak dan berprofesi sebagai DJ.

Baca Juga: Invasi Rusia, Tim Medis Ukraina Sulit Evakuasi Anak-anak Pengidap Kanker yang Terjebak di Ruang Bawah Tanah

Sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari RT, surat kabar Haaretz mengatakan orang Ukraina tampaknya salah mengira Brodsky sebagai orang lain.

Beberapa media menyatakan kalau Roman dibunuh oleh tentara, sementara yang lain mengatakan dia ditembak oleh anggota milisi.

Ukraina telah secara aktif mempersenjatai warga sipil dan mendesak mereka untuk tetap waspada terhadap kelompok-kelompok 'penyabotase Rusia' yang menyusup ke kota-kota.

"Mereka mengira dia orang Chechnya atau semacamnya, dan membunuhnya," kata ayah dari pria tersebut.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: RT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x