Dikenal Pelit Informasi, WHO Akui Puji Tiongkok di Depan Umum Demi Dapatkan Laporan Soal Covid-19

- 3 Juni 2020, 17:25 WIB
Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus.*
Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus.* /REUTERS//REUTERS

PR BEKASI - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengaku bukan tanpa alasan memuji Tiongkok di depan umum, mereka melakukan hal itu demi mendapatkan informasi terkait COVID-19.

Namun, dalam rekaman yang diperoleh dari The Associated Press menunjukkan bahwa WHO pernah mengeluh dalam pertemuan pada 6 Januari lalu.

Dalam rekaman tersebut, WHO mengatakan baha Tiongkok tidak membagikan cukup data untuk menilai seberapa efektif virus itu menyebar di antara orang-orang atau risiko apa yang ditimbulkan ke seluruh dunia.

Baca Juga: Berjanji Carikan Apartemen, Mantan Manajer Gunakan Uang Lisa Blackpink untuk Berjudi 

“Kami mendapatkan informasi yang sangat minim,” kata ahli epidemiologi Amerika Serikat Maria Van Kerkhove yang kini memimpin divisi teknis WHO untuk COVID-19 dilansir dari CNBC pada Rabu, 3 Juni 2020.

“Jelas itu tidak cukup bagi kita dalam melakukan perencanaan yang tepat,” ucapnya.

Kisah di balik respons awal terhadap virus corona itu muncul pada saat badan kesehatan PBB dikepung dan telah menyetujui mengenai penyelidikan independen bagaimana pandemi itu ditangani secara global.

Setelah berulang kali memuji tanggapan Tiongkok sejak awal, Presiden AS Donald Trump mengecam WHO dalam beberapa pekan terakhir karena diduga berkolusi dengan Tiongkok untuk menyembunyikan tingkat krisis virus corona.

Baca Juga: Merasa Frustasi, WHO Sebut Pemerintah Tiongkok Tidak Transparansi dalam Berikan Data Soal COVID-19 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: CNBC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x