'Balas Dendam' Atas Keputusan Turki, Suriah Akan Bangun Hagia Sophia Baru

- 31 Juli 2020, 17:22 WIB
Hagia Sophia telah dialihfungsikan oleh Turki dari museum menjadi masjid.
Hagia Sophia telah dialihfungsikan oleh Turki dari museum menjadi masjid. /Middle East Monitor

PR BEKASI - Pemerintah Suriah mengumumkan akan membangun replika Hagia Sophia sebagai bentuk penentangan atas keputusan Turki mengubah situs yang masuk daftar UNESCO itu menjadi masjid.

Dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari Middle East Monitor, Jumat, 31 Juli 2020, rencananya mini Hagia Sophia akan dibangun di Provinsi Hama dan pendanaan akan dibantu oleh sekutu utama pemerintah Suriah, Rusia.

Pembangunan miniatur Hagia Sophia itu untuk menunjukkan pentingnya dialog damai antara agama-agama besar.

Baca Juga: Resep Enak Bumbu Sate Kambing dan Sapi Sebelum Dibakar 

Menurut portal berita Lebanon, Al-Modon, ide pembangunan itu digagas oleh pemimpin milisi loyalis pro-rezim Suriah, Nabeul Al-Abdullah.

Setelah mendapatkan persetujuan dari uskup Gereja Ortodoks Yunani di Hama, Nicolos Baalbaki, rencana itu kemudian disampaikan kepada militer Rusia di Suriah.

Seperti dikutip dari Middle East Monitor, Hagia Sophia tiruan itu akan dibangun di kota Al-Suqaylabiyah yang mayoritas berpenduduk Ortodoks Yunani.

Miniatur itu didirikan di atas sebidang tanah yang disumbangkan oleh Al-Abdullah. Tim Rusia di pangkalan militer Hmeimim di Latakia dilaporkan telah memulai rencana pembangunan itu.

Baca Juga: Kekeyi Masuk Rumah Sakit: Lebih Baik Sakit Hati karena Mantan daripada Sakit Kaki Diinjak Sapi 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Middle East Monitor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x