PATRIOT BEKASI – Para ilmuwan di China mengatakan bahwa gaya hidup tak sehat akan memicu “bom waktu kesehatan” di masa depan mendatang.
Diketahui, para ilmuwan China tersebut memprediksi akan terjadi peningkatan kasus penyakit stroke pada tahun 2030 mendatang layaknya wabah penyakit menular.
Tak hanya itu, mereka juga memprediksi wabah stroke tersebut akan menyebabkan jumlah kematian meningkat tiga kali lipat pada 2030 nanti.
Dalam penelitian tersebut, disebutkan bahwa hal tersebut disebabkan oleh terlalu banyak mengkonsumsi makanan siap saji, merokok, serta kurang berolahraga.
Seperti diketahui, stroke merupakan salah satu penyakit yang paling mematikan di dunia dan menyumbangkan angka kematian cukup tinggi setiap tahunnya.
Baca Juga: Resep Seblak dari Rafael Smash di TikTok, Versi Tumis Pakai Krupuk Mawar Putih, Dijamin Enak Pol
Penulis utama penelitian tersebut, Dr. Lize Xiong mengatakan bahwa tahun 2030 nanti wabah stroke akan menyebabkan angka kematian sebesar 6,4 juta jiwa per tahun.
Angka tersebut meningkat dua kali lipat dari data tahun 2019 yang hanya sekitar 3 juta angka kematian per tahun, serta pada 1990-an yang hanya 2 juta angka kematian.