Sinopharm Dikabarkan Bagikan Vaksin Eksperimental COVID-19 secara Gratis kepada Pelajar Tiongkok

- 15 Oktober 2020, 13:08 WIB
Ilustrasi - Seorang staf pameran memperlihatkan dua kandidat vaksin COVID-19 buatan Sinopharm dan Sinovac.
Ilustrasi - Seorang staf pameran memperlihatkan dua kandidat vaksin COVID-19 buatan Sinopharm dan Sinovac. /ANTARA/

PR BEKASI – Perusahaan farmasi Sinopharm dikabarkan telah menawarkan vaksin COVID-19 secara gratis kepada para pelajar Tiongkok yang akan berangkat ke luar negeri untuk menempuh studi.

Tawaran vaksin gratis itu disampaikan oleh salah satu divisi Sinophram, yaitu China National Biotech Group Co (CNBG).

Tujuannya, untuk meningkatkan kepercayaan publik pada inokulasi yang tumbuh di dalam negeri, kata Wall Street Journal yang mengutip situs perusahaan dan beberapa siswa yang melamar untuk mendapatkan vaksin secara gratis.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Aplikasi Reksa Dana yang Cocok untuk Para Pemula, Bisa Bayar Lewat ShopeePay

Pengumuman vaksin gratis akan disediakan bagi para siswa, muncul di suatu situs yang menerima pendaftaran orang-orang yang berminat, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Reuters, Kamis, 15 Oktober 2020.

Pada Senin, 12 Oktober 2020, situs menyebutkan bahwa sebanyak 481.613 orang sudah mendapat vaksin, sementara 93.653 lainnya telah mengajukan permohonan untuk divaksinasi juga.

Sejak Selasa, 13 Oktober 2020 situs daring tersebut tidak berfungsi, menurut laporan Wall Street Journal.

Baca Juga: Adu Argumen Omnibus Law di Mata Najwa, Menkominfo: Kalau Menurut Pemerintah Hoaks, Ya Hoaks

Laporan menambahkan bahwa situs itu menyebutkan sedang ‘dalam pemeliharaan’.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x