Kunjungi Nenek Usia 100 Tahun yang Sebatang Kara, Kapolresta dan Polresta Cirebon Pastikan Nenek Tidur Nyaman

- 20 April 2021, 22:46 WIB
Kapolres Cirebon Kota, Polresta Kabupaten Cirebon, dan Ustaz Ujang Busthomi kunjungi kediaman nenek berusia 110 tahun yang tinggal sebatang kara. Tangkapan layar YouTube/Kang Ujang Busthomi Cirebon
Kapolres Cirebon Kota, Polresta Kabupaten Cirebon, dan Ustaz Ujang Busthomi kunjungi kediaman nenek berusia 110 tahun yang tinggal sebatang kara. Tangkapan layar YouTube/Kang Ujang Busthomi Cirebon /

Baca Juga: Pakistan Desak Taliban untuk Tetap Terlibat dalam Proses Perdamaian Afghanistan

"Kami Kapolres Cirebon, bersama dengan rekan-rekan Cirebon Kota, kemudian dari Polresta Kabupaten Cirebon atas izin Allah malam ini kami hadir di sini. Kami mendapat informasi dari masyarakat dan juga dari Kang Ujang bahwa di sini ada seseorang yang harus kami datangi," ujarnya.

Disampaikan, mereka datang dengan membawa kasur, bantal, beras, gula, buah-buahan, dan keperluan yang lainnya yang diharapkan dapat bermanfaat bagi nenek.

"Memang sembako ini tidak banyak, Bu. Akan tetapi semoga berarti bagi Ibu. Kami hadir di sini atas seizin Allah, mohon diterima ya Bu," ujarnya.

Baca Juga: Gelombang Tsunami Covid-19 Terjang India, Mayat-mayat Bergelatakan di Luar Rumah Sakit

Dia pun mengambil pisang satu buah dan menyuapkannya kepada nenek Emoh.

"Bismillahirrahmanirrahim, ini dari kami Polres Cirebon Kota dan Polresta Kabupaten Cirebon," katanya sambil menyuapi dengan pisang.

Terkait dana, Kuwu mengatakan jika ada yang memberikan uang maka diberikan kepada keponakan karena nenek Emoh sendiri sudah tidak bisa.

Akhirnya, pihak Kapolres dan Polresta pun menyiapkan tempat tidur baru baginya, nenek Emoh dipindahkan untuk menempati kasur barunya yang lebih empuk.

Tak hanya itu, Kapolres juga memberikan bantal baru dan menyelimuti ibu tersebut. Mereka pun memohon untuk didoakan kepada ibu tersebut agar panjang umur dan sehat selalu.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x