Ridwan Kamil Turunkan Angka Desa Tertinggal di Provinsi Jawa Barat: Sudah Tidak Ada Lagi

- 30 Agustus 2022, 13:20 WIB
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, usai Rapat Paripurna di Gedung DPRD Jabar, Jumat, 19 Agustus 2022.
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, usai Rapat Paripurna di Gedung DPRD Jabar, Jumat, 19 Agustus 2022. /Humas Jabar/

PR BEKASI - Empat tahun yang lalu, Provinsi Jawa Barat memiliki hampir 1000 desa tertinggal yang mempengaruhi angka kemiskinan.

Desa tertinggal di Provinsi Jawa Barat sering kali menjadi beban tersendiri bagi setiap pemimpin yang menjabat di daerah tersebut.

Meski Provinsi Jawa Barat memiliki berbagai keunikan seni dan kreativitas warganya, di sana terdapat ratusan desa tertinggal yang dihuni oleh banyak warga.

Gubernur Provinsi Jawa Barat Ridwan Kamil kini telah memberikan laporan mengejutkan tentang desa tertinggal di wilayat tersebut.

Baca Juga: Sandiaga Uno Berikan Hadiah Khas Likupang untuk Ridwan Kamil: Hatur Nuhun Langsung Dipakai

Dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Instagram @ridwankamil, pada Selasa, 30 Agustus 2022, dia mengatakan tidak ada lagi desa tertinggal tahun ini.

"Proklamasi, dengan ini dinyatakan bahwa di Jawa Barat yang 2018 terdapat 977 Desa sangat tertinggal dan desa tertinggal, tahun 2022 dinyatakan sudah tidak ada lagi," kata Ridwan Kamil.

Dia menjelaskan bahwa jumlah desa terbaik yang semula hanya berjumlah puluhan, kini meningkat mencapai ribuan.

"Alhamdulillah. Dan Desa Mandiri atau kriteria desa terbaik bintang 5, dari semula sekitar 37 desa di 2018, melompat menjadi 1130 desa," jelasnya.

Halaman:

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x