Review D Castello Ciater Subang Mulai dari Rute, Harga Tiket Masuk dan Wahana, Simak di Sini

- 20 Mei 2023, 21:41 WIB
Cek review tempat wisata Florawisata D Castello di Subang.
Cek review tempat wisata Florawisata D Castello di Subang. /Tangkapan layar YouTube/Ade Rachma Hassya/

PATRIOT BEKASI - Subang selain terkenal dengan wisata pemandian air panas dan nanas madunya, sekarang memiliki lokasi Florawisata D Castello.

Lokasi tersebut menjadi tempat wisata paling hits di Kota Subang saat ini, padahal Florawisata tersebut masih dalam progress pengembangan dan pembangunan, tetapi sudah bisa dikunjungi wisatawan.

Jika Ada sedang berada di Lembang bisa mampir ke Florawisata D Castello sebab tidak jauh dari Lembang.

Bagi yang belum tahu, tempat wisata baru ini merupakan sebuah taman bunga yang juga merupakan taman bunga terbesar di Kota Subang.

Baca Juga: Heboh Lisa BLACKPINK Minum Es Cendol, BLINK: Minuman Kebanggaan Warga Bandung

Di mana di dalamnya ini banyak banget spot foto Instagramable sekaligus wahana-wahana yang bisa memanjakan liburan Anda.

Jika Anda dari Jakarta keluar dari Gerbang Tol Cipali, Subang, butuh waktu sekitar satu jam untuk menuju ke lokasinya yang berada di Selatan Kota Subang, berbatasan dengan Kabupaten Bandung Barat.

Lebih lanjut, tempat wisata ini berlokasi di Kecamatan Ciater tidak jauh dari wisata pemandian air panas Sari Ater.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali

Sumber: YouTube Ade Rachma Hassya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x