Ridwan Kamil Tugaskan Ade Londok Promosikan Kuliner Jabar, Pria yang Viralkan Odading Mang Oleh

- 16 September 2020, 13:58 WIB
Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil atau Kang Emil memberikan hadiah berupa telepon pinter untuk Ade Lombok, seorang warga yang mendadak viral seusai mempromosikan makanan Odading Mang Oleh dengan gaya "ngegasnya", di Jalan Barangsiang Kota Bandung, Rabu (16/9/2020). ANTARA/HO-Humas Pemprov Jabar/am.
Gubernur Jawa Barat (Jabar) M Ridwan Kamil atau Kang Emil memberikan hadiah berupa telepon pinter untuk Ade Lombok, seorang warga yang mendadak viral seusai mempromosikan makanan Odading Mang Oleh dengan gaya "ngegasnya", di Jalan Barangsiang Kota Bandung, Rabu (16/9/2020). ANTARA/HO-Humas Pemprov Jabar/am. /

 

 

PR BEKASI – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan tugas khusus kepada pria yang memviralkan Odading Mang Oleh di media sosial. Pria itu dikenal dengan nama Ade Londok.

Ridwan Kamil yang datang bersama istrinya, Atalia Praratya sempat kaget dengan antrian mengular yang terjadi di Odading Mang Oleh setelah viral.

Kemudian Ridwan Kamil mengobrol dengan Ade Londok. Berkat keahliannya memperkenalkan satu produk, Kang Emil menugaskan Ade Londok untuk mempromosikan kuliner Jawa Barat.

Baca Juga: Ingin Kembangkan Kesehatan Nasional, Erick Thohir Berencana Bangun Kawasan Jasa Kesehatan

“Saat ini saya sedang berada di Jalan Baranangsiang Bandung bersama S3 Marketing Indonesia, Mang Ade Londok. Beliau bisa membuat satu produk jadi terkenal salah satunya skil bahasa,” kata Ridwan Kamil dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Kantor Berita Antara, Rabu 16 September 2020.

“Kang Ade ini sedang akan saya tugaskan mempromosikan kuliner Jabar,” ucap Ridwan Kamil atau yang akrab disapa Kang Emil ini.

Dalam kesempatan itu Ridwan Kamil memberikan smartphone kepada Ade Londok untuk dipakai ngevlog.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x