Kecewa Dimintai Biaya Parkir hingga 50 Ribu, Tempat Wisata di Karawang Disorot Netizen

- 12 April 2024, 17:53 WIB
Ilustrasi tempat parkir. Netizen keluhkan biaya parkir di tempat wisata Pantai Pulau Putri Cikeong Segajaya di Karawang.
Ilustrasi tempat parkir. Netizen keluhkan biaya parkir di tempat wisata Pantai Pulau Putri Cikeong Segajaya di Karawang. /Pexels/ Kelly Lacy /Pexels

PATRIOT BEKASI - Pasca Lebaran 2024 di sejumlah lokasi rekreasi dipadati oleh para pengunjung, salah satunya tempat wisata Pantai Pulau Putri Cikeong Segajaya, Batujaya, Krawang, Jawa Barat.

Namun, ada salah satu hal yang menjadi keluhan dan membuat masyarakat tidak nyaman ketika mengunjungi tempat wisata tersebut.

Sejumlah pengunjung meyayangkan adanya biaya parkir yang terlalu mahal di tempat wisata Pantai Pulau Putri Cikeong Segajaya.

Baca Juga: Minta Jatah Rokok, Pegawai Minimarket di Karawang Jadi Korban Penganiayaan Diduga Preman

Diinformasikan, para pengunjung dimintai biaya parkir hingga sebesar Rp20,000 untuk kendaraan roda dua dan Rp50,000 untuk kendaraan roda empat.

Informasi tersebut disampaikan oleh sejumlah pengunjung di media sosial, yang merasa biaya tersebut tidak sesuai dengan aturan yang semestinya.

"Sekedar Informasi Mengenai Tiket Masuk Wisata Pantai Pulau Putri Cikeong Segajaya, Batujaya di H+ 1 Lebaran, untuk Kendaraan Roda Dua 20rb dan Roda Empat 50rb," tulis informasi tersebut.

Lebih lanjut, masyarakat menyebut selain dimintai biaya parkir yang mahal, tempat wisata ini juga tidak memiliki fasilitas jemputan wisatawan yang memadai.

Pasalnya, mobil rombongan diklaim tidak boleh memasuki tempat parkir di lokasi, dan harus menaiki jemputan berbayar.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x