Jadwal dan Tata Cara Vaksinasi Massal Gratis Ketiga dari Pemkot Bekasi, Jumlahnya Ditambah 2 Kali Lipat

- 5 Juli 2021, 14:02 WIB
Pemkot Bekasi kembali menggelar vaksinasi massal gratis ketiga, 8 Juli 2021 di Stadion Patriot Candrabhaga, catat tata cara pendaftarannya.
Pemkot Bekasi kembali menggelar vaksinasi massal gratis ketiga, 8 Juli 2021 di Stadion Patriot Candrabhaga, catat tata cara pendaftarannya. /Muhamad Bagja/PR Bekasi/

PR BEKASI - Pemerintah Kota Bekasi kembali menggelar Serbuan Vaksinasi Massal gratis untuk ketiga kalinya.

Serbuan Vaksinasi Massal kali ini ditujukan untuk 50.000 peserta yang akan diselenggarakan pada Kamis, 08 Juli 2021 bertempat di Stadion Patriot Candrabhaga.

Peserta vaksinasi merupakan warga Bekasi atau yang berdomisili di Bekasi mulai dari usia 18 tahun ke atas hingga lansia.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Massal di Stadion Candrabhaga Disorot Media Asing, Wali Kota Bekasi: Sebuah Good News 

Untuk berpartisipasi, warga terlebih dulu mendaftarkan diri di Kantor Kelurahan yang ada di Kota Bekasi.

Warga Bekasi diminta mendaftarkan diri ke Kantor Kelurahan domisili dengan membawa fotokopi KTP dan KK, tanpa Surat Pengantar RT/RW untuk KTP Kota Bekasi.

Sedangkan bagi warga yang tinggal di Kota Bekasi namun tidak memiliki KTP Kota Bekasi, Sertakan dengan surat pengantar RT/RW dengan fotocopy KTP ketika mendaftar ke Kantor Kelurahan domisili.

Setelah mendaftar akan dilakukan screening atau pemeriksaan kesehatan dan tes swab antigen pada hari sebelum pelaksanaan sehingga datang ke Stadion Stadion Patriot Candrabhaga, hanya dilakukan pemberian vaksin.

Baca Juga: Perbedaan Vaksin, Vaksinasi, Imunisasi, dan Imunitas, Cegah Misinformasi di Masyarakat 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x