Setelah Lakukan Pencarian sejak Jumat, Pelajar yang Tenggelam Ditemukan dalam Kondisi Tewas Usai Hanyut 500 Meter

- 24 Februari 2020, 15:05 WIB
ILUSTRASI tewas tenggelam.*
ILUSTRASI tewas tenggelam.* /Pixabay/

PIKIRAN RAKYAT - Proses pencarian seorang pelajar yang tenggelam di Kalimalang akhirnya menemukan titik terang.

Dikutip dari Kantor SAR Jakarta oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com, Korban Fitra (16) yang merupakan seorang pelajar SMA 2 Tambun Selatan akhirnya berhasil ditemukan dalam keadaan tewas oleh Tim SAR gabungan pada Sabtu, 22 Februari 2020.

"Korban ditemukan sekitar pukul 16.40 WIB. Dan ditemukan pada radius 500 meter dari lokasi kejadian," Kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Hendra Sudirman. Selanjutnya, jenazah Fitra dibawa ke RSUD Kota Bekasi. 

Diketahui, saat proses pencarian yang dilakukan sejak Jumat, tim pencari berjumlah 70 personel gabungan.

Baca Juga: Jumkah Kematian Akibat Virus Corona Terus Meningkat, Xi Jinping: Ini Darurat Kesehatan Terbesar di Tiongkok 

Tim SAR membagi area pencarian menjadi 3 (tiga), SRU Pertama melakukan penyisiran dengan menggunakan perahu karet dari lokasi kejadian hingga sejauh 1,5 KM dan SRU Kedua melakukan pencarian dengan pengamatan secara visual melalui jalur darat dari lokasi kejadian hingga sejauh 1 KM.

SRU terakhir melakukan Explore SAR (ESAR) di mana tim akan turun ke kali dan menyisir sejauh 500 meter dengan menggunakan jaket keselamatan.

Lanjut Hendra, dirinya mengimbau kepada seluruh masyarakat agar memperhatikan alat keselamatan saat sedang beraktivitas, khususnya saat berada di sekitar aliran sungai, agar tidak mengalami kejadian seperti Fitra.

Baca Juga: Nikita Mirzani Jalani Sidang Perdana, Kuasa Hukum: Tidak Ada Persiapan Khusus, Berdoa Saja 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x