Pelanggar PSBB di Bekasi Lawan Petugas Saat Razia, Tak Terima Ditegur

- 12 Mei 2020, 18:45 WIB

PIKIRAN RAKYAT - Berbagai daerah di Indonesia telah menerapkan kebijakan PSBB (pembatasan sosial berskala besar) termasuk di Kota Bekasi, Jawa Barat.

Sejak awal diberlakukannya PSBB di Kota Bekasi, pelanggaran PSBB masih banyak ditemukan.

Saat masa PSBB, memakai masker merupakan kewajiban untuk mengurangi penyebaran virus corona.

Selama PSBB, petugas yang tengah berjaga di beberapa check point akan memeriksa pengendara sepeda motor atau mobil yang melintas. Petugas akan langsung menghentikan pengendara yang melanggar aturan PSBB.

Baca Juga: Ada Pengalihan Arus Lalu Lintas di Tol Jakarta-Cikampek, Berlaku Selasa 12 Mei 2020

Dikabarkan, penegendara mobil dihentikan oleh petugas. Pengendara itu tidak menggunakan masker.

Hal itu membuat razia pelanggar PSBB di Jalan Pramuka, Kelurahan Sepanjang Jaya, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi diwarnai aksi perlawanan. Pengendara tersebut tak terima ditegur petugas.

Peristiwa itu terlihat dalam video singkat yang diunggah pengelola akun Instagram Dishub Kota Bekasi.

Pengemudi itu bukannya memakai atau mencari masker, tetapi justru melawan petugas hingga mendorongnya. Tak hanya itu, makian dan bentakan ditujukan kepada petugas yang sedang berjaga.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dinas Perhubungan Kota Bekasi (@dishubbekasikota) on

Halaman:

Editor: Yusuf Wijanarko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x