Info Vaksin Booster di Bekasi 7-10 September 2022, Cek Jadwal dan Lokasinya

- 7 September 2022, 08:05 WIB
Ilustrasi. Informasi jadwal dan lokasi layanan vaksin dosis satu, dua hingga booster di Bekasi pada 7-10 September 2022.
Ilustrasi. Informasi jadwal dan lokasi layanan vaksin dosis satu, dua hingga booster di Bekasi pada 7-10 September 2022. /Pixabay/x3

PR BEKASI - Berikut ini informasi mengenai layanan vaksinasi booster Covid-19 di Bekasi pada bulan September 2022.

Dinas Kesehatan kembali membuka jadwal vaksin booster di Bekasi secara serentak.

Lokasi vaksin booster akan diadakan di sejumlah fasilitas kesehatan Kota Bekasi.

Dosis vaksin yang disediakan lengkap mulai dari dosis satu, dua hingga booster.

Baca Juga: One Piece 1059 Spoiler, Kurohige Culik Coby, Marco Tidak Pensiun dari Bajak Laut

Namun, untuk mengikuti kegiatan vaksin booster di Bekasi ini, peserta harus memenuhi beberapa syarat dan ketentuan.

Berikut jadwal dan lokasi vaksin booster di Bekasi, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman Dinas Kesehatan Kota Bekasi.

Pelaksanaan lokasi vaksinasi: UPTD Puskesmas Karang Kitri, Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini dan Cancer pada 7 September 2022: Saatnya Berani Jauhi Orang yang Seperti Ini

Jadwal vaksinasi: 7 - 10 September 2022

Pukul 08.00 - 11.30 WIB

Jenis vaksinasi: Pfizer

- Dosis 1 untuk usia 12 tahun keatas

- Dosis 2 untuk usia 12 tahun keatas

Baca Juga: Hari Ini Ferdy Sambo Akan Diperiksa Menggunakan Lie Detector, Ini Penjelasan Dirtipidum Bareskrim Polri

- Dosis 3 atau booster untuk usia 18 tahun keatas

- Booster kedua untuk tenaga kesehatan.

Syarat dan ketentuan:

1. Fotocopy KK atau KTP

2. Menunjukkan e-tiket vaksinasi dari Peduli Lindungi

Baca Juga: POPULER HARI INI: Jadwal Tayang Big Mouth Eps 13 dan 14 hingga Aldebaran Tak Cari Andin di Ikatan Cinta

3. Dalam kondisi sehat

4. Untuk booster jangka 3 bulan dari dosis kedua.***

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x