Pengemudi Ojol di Pondok Gede Tewas Gantung Diri, Polisi Duga Penyebabnya Depresi

- 22 Oktober 2020, 20:15 WIB
Ilustrasi gantung diri.
Ilustrasi gantung diri. /PIXABAY

PR BEKASI – Seorang pria ditemukan tewas gantung diri di rumahnya yang terletak di kawasan Pondok Gede, Kota Bekasi.

Jenazah pria berinisal AS berusia 44 tahun tersebut, ditemukan pada Rabu, 21 Oktober 2020, sekitar pukul 21.00 WIB.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Unit (Kanit) Reserse Kriminal (Reskrim) Kepolisian Sektor (Polsek) Pondok Gede, AKP Supriyanto saat dihubungi pada hari Kamis, 22 Oktober 2020.

Baca Juga: Roadmap Vaksinasi Ditentukan, Airlangga Beberkan Daerah yang Akan Dapat Vaksin Covid-19 Pertama Kali

Dia mengatakan bahwa penyebab korban melakukan aksi bunuh diri, diduga lantaran mengalami depresi.

AKP Supriyanto juga mengatakan bahwa pihak Kepolisian tidak menemukan unsur pidana, dari peristiwa tersebut.

"Nggak ada (unsur pidana). Orang Polres (Bekasi Kota) juga datang kemarin dicek ada unsur pidananya atau enggak. Pas di cek nggak ada pidananya, ya udah dibawa ke RS (rumah sakit) Polri," tuturnya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari PMJ News.

Baca Juga: Karni Ilyas Sempat Umumkan ILC Tidak Tayang, Fadli Zon: Ganti Judul Saja 'Indonesia Laughing Club'

Selain itu, terdapat informasi tambahan yang disampaikan oleh Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Kecamatan Pondok Gede Bripka Lamberthes.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x