Bima Arya Intervensi Sikap RS UMMI Terhadap Habib Rizieq, Fadli Zon: Dia Lagi Cari Peluang Politik

- 30 November 2020, 07:49 WIB
Fadli Zon (kiri) sindir Bima Arya (kanan) yang diduga melakukan intervensi terhadap tindakan medis Habib Rizieq di RS UMMI Bogor.
Fadli Zon (kiri) sindir Bima Arya (kanan) yang diduga melakukan intervensi terhadap tindakan medis Habib Rizieq di RS UMMI Bogor. /YouTube Fadli Zon Official & Instagram @bimaaryasugiarto

PR BEKASI - Wali Kota Bogor Bima Arya kini menjadi perhatian publik terkait berita kesehatan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Muhammad Rizieq Shihab atau Habib Rizieq.

Jauh-jauh hadi, pada 11 November 2020 silam, diketahui Habib Rizieq sempat berpelukan dengan Wali Kota Depok M. Idris yang kemudian diberitakan positif terpapar virus Covid-19.

Hingga Kamis, 26 November 2020, Habib Rizieq akhirnya menjalani perawatan di RS UMMI, Kota Bogor. Meski hanya menjalani general check up, tidak sedikit yang meragukan kondisinya.

Baca Juga: Juri Tetapkan Imbang Meski Mike Tyson 'Habisi' Roy Jones, Penggemar: Kemenangannya Dicuri

Salah satunya wali kota Bogor, Bima Arya yang getol meminta pihak rumah sakit agar melakukan tes swab kepada Habib Rizieq.

Habib Rizieq sempat menolak permintaan dari RS UMMI Bogor. Namun akhirnya, Imam Besar FPI tersebut bersedia dengan syarat hasil test tidak akan dibuka ke publik, termasuk kepada Bima Arya.

FPI menyebut, hasil tes swab Habib Rizieq dirahasiakan sebab alasan privasi yang dilindungi Undang-undang.

Selain itu, FPI menilai, kerahasiaan tersebut juga dalam upaya menghindari adanya politisasi kesehatan Habib Rizieq.

Baca Juga: Fadli Zon Sebut Bima Arya Cari Panggung Politik dari HRS, Yunarto Wijaya: Daripada Nyari Uang Haram

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x